SURYAKENCANA – Stok dosis vaksin covid-19 di Kota Sukabumi masih cukup tersedia. Saat ini stoknya mencapai kisaran 70 ribu dosis dari berbagai platform merk.
“Stok dosis vaksin aman. Pasokan dari provinsi cukup banyak,” ujar Sekretaris Dinkes Kota Sukabumi, Dini Maryani, kemarin (4/11).
Dinkes sempat kebingungan menyimpan stok dosis vaksin saking banyaknya. Ditambah dosis vaksin titipan dari TNI dan Polri.
Baca Juga:Banjir dan Tanah Longsor Terjang Kota Sukabumi di 17 LokasiDiduga Tilep Dana, Mantan Kepala SMKN 4 Ditahan Kejari Kota Sukabumi
“Vaksin ini kan per vial-nya ada yang satu dosis, ada juga dua dosis. Jadi cukup memakan tempat,” sebutnya.
Untuk jenis vaksin yang saat ini tersedia cukup lengkap terdiri dari Sinovac, AstraZeneca, Sinopharm, dan Moderna. Semua stok vaksin tersebut masih memiliki waktu yang aman atau masih jauh dari tanggal kedaluwarsa.
“Terakhir kita punya AstraZeneca yang mau expired di akhir Oktober. Tapi sudah habis sebelum akhir Oktober,” terangnya.
Stok vaksin yang melimpah sangat mendukung proses percepatan vaksinasi covid-19 yang saat ini digencarkan Pemerintah Kota Sukabumi. “Capaian vaksinasi kita per minggunya bisa di atas 10 ribu orang,” pungkasnya. (job3)