SUKABUMI – Pemerintah Kota (Pemkot) Sukabumi memberikan puluhan alat bantu kepada para penyandang disabilitas di SLB-A Budi Nurani, kemarin (8/12). Bantuan itu merupakan bagian dari rangkaian Hari Disabilitas Internasional.
Alat bantu yang diberikan berupa kursi roda, alat bantu dengar, dan tongkat penuntun adaptif. Dalam kesempatan itu juga diberikan santunan kepada yatim piatu korban covid-19 sebanyak 65 orang dan bazar.
“Kami terus mendorong perhatian penuh kepada penyandang disabilitas,” ujar Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi, seusai pemberian bantuan, kemarin.
Baca Juga:Buka Donasi Peduli Erupsi Semeru, PMI Kota Sukabumi Ajak Warga BerpartisipasiRamah Lingkungan dan Kompatibel dengan Mesin Kendaraan Diesel Terkini
Pemkot Sukabumi menyadari masih ada yang belum terfasilitasi maksimal seperti sarana infrastruktur untuk penyandang disabilitas. Namun, pemerintah pun akan berupaya mempersiapkan sarana tersebut di ruang terbuka publik seperti di alun-alun dan kawasan jalur pedestrian.
“Hal tersebut sebagai bentuk kepedulian dan keberpihakan pada hal-hal berhubungan sosial kemasyarakatan untuk penyandang disabilitas,” tuturnya.
Selain itu, lanjut Fahmi, sebagai bentuk dukungan kepada kalangan disabilitas, pemerintah pun telah memasukan salah satu tenaga honorer dari kalangan disabilitas di Dinas Sosial. “Untuk dukungan kepada pendidikan, maka potensi kalangan disabilitas dimaksimalkan melalui SLB Budi Nurani,” tandasnya.
Kepala Dinas Sosial Kota Sukabumi, Punjul Saeful Hayat, menambahkan Hari Disabilitas merupakan momentum memberikan kesadaran kepada warga bahwa penyandang disabilitas harus dibedakan melainkan mempunyai kesempatan yang sama.
“Selain itu untuk mendorong semua pihak memberikan kepedulian kepada penyandang disabilitas,” terangnya.
Punjul mengingatkan kaum disabilitas tidak boleh dibedakan dengan masyarakat lainnya. Mereka yang merupakan para difabel, juga mempunyai kelebihan dan memiliki kesempatan yang sama dalam kehidupan. “Mereka memiliki kesempatan yang sama baik dari pekerjaan, sosial, budaya, dan lainnya,” pungkasnya. (job3)