‘Berebut’ 4 Posisi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama

'Berebut' 4 Posisi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama
FOTO BERSAMA: Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi, berfoto bersama dengan para peserta tes wawancara pada tahapan seleksi jabatan pimpinan tinggi pratama di salah satu hotel.
0 Komentar

JL SILIWANGI – Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi membuka kegiatan tahapan wawancara seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama (JPT) Pemkot Sukabumi di salah satu hotel di Jalan Siliwangi, kemarin (21/12). Seleksi JPT dilakukan untuk mengisi empat posisi yakni Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, dan Sekretaris DPRD.

“Proses wawancara adalah tahapan terakhir dalam seleksi JPT,” ujar Fahmi, kemarin.

Sebelumnya, para peserta telah mengikuti tahapan seleksi lainnya yakni administasi, kompetensi, rekam jejak, dan seleksi tertulis. Sedangkan wawancara merupakan seleksi terakhir.

Baca Juga:Dedi R Wijaya Jabat Bendahara KBPPP JabarWarga Pasar Cibadak Kirim Bantuan untuk Korban Erupsi Semeru

Nilai dari tahapan didistribusikan secara terbuka dan langsung untuk menilai pencapaian dalam tiap tahapan seleksi terbuka. Ia berharap peserta seleksi terbuka memaksimalkan tahap akhir wawancara karena akan sangat menentukan masuk tiga besar dan tugas panitia seleksi menyerahkan tiga nama kepada wali kota sebagai pejabat pembina kepegawaian (PPK).

Sebagai PPK, kata Fahmi, wali kota akan menentukan yang terbaik dari yang baik. Ia menitipkan pesan kepada peserta jangan sampai hilang konsentrasi dan fokus kepada tahapan yang telah dan akan dilalui dengan niat tulus dan ikhlas.

Fahmi memberikan apresiasi kepada yang ikut seleksi JPT. Sebab dari pejabat eselon 3 sebanyak 117 belum tentu semua mau ikut seleksi.

Tahapan ini, kata Fahmi, jadi pembelajaran yang harus dilalui. Ia pun berharap pelaksanaannya dimudahkan. Targetnya pada akhir tahun bisa dilakukan pelantikan hasil dari proses seleksi terbuka. “Sehingga awal tahun bisa mengemban tugas dan amanah yang diberikan,” ungkap Fahmi.

Fahmi mengucapkan terima kasih kepada Komisi ASN dan Badan Kepegawaian Negara yang mendukung dalam percepatan pembangunan dari sisi sumber daya manusia. Data BKPSDM Kota Sukabumi, ada sebanyak 22 orang peserta seleksi JPT.

Hadir mendampingi wali kota, Asisten Komisi ASN Pengawasan Bidang Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Wilayah 2 Kukuh Heruyanto, Sekretaris Utama BKN Imas Sukmariah, Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Jawa Barat Yerry Yanuar, dan Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada. (rls)

0 Komentar