GUNUNGPUYUH – Unsur Forkopimda Kota Sukabumi meninjau kick off vaksinasi covid-19 bagi anak usia 6-11 tahun di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Kota Sukabumi di Gang Rawasalak, Kelurahan Sriwedari, Kecamatan Gunungpuyuh, kemarin (22/12).
Kick Off ini menandai vaksinasi anak usia 6-11 tahun dengan target sebanyak 33.805 anak.
Hadir dalam peninjauan Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi, Kapolres Sukabumi Kota AKBP SY Zainal Abidin, dan Dandim 0607 Kota Sukabumi Letkol Inf Dedy Arianto.
“Hari ini (kemarin) unsur Forkopimda melaksanakan kick off vaksinasi anak usia 6-11 tahun. Ke depan dimulai mencapai target hingga 35 ribu anak,” ujar Fahmi kepada wartawan di sela peninjauan, kemarin.
Khusus hari ini (kemarin), terdapat sebanyak 300 anak yang divaksinasi. Jenis vaksin yang digunakan adalah Sinovac.
Baca Juga:Disdukcapil Rangkul Kalangan Remaja dengan Aplikasi Kado Terindah Bagi Wajib KTP PemulaSampaikan Keluhan Via Aplikasi Like’s Disdukcapil
Fahmi menuturkan vaksinasi bagi kalangan anak usia 6-11 tahun akan berlanjut terus hingga Januari 2022. “Insya Allah, ketersediaan vaksin aman,” tegasnya.
Kick off vaksinasi anak usia 6-11 tahun dalam kerangka percepatan penanganan pandemi. Kota Sukabumi sendiri terpilih menjadi lokasi untuk melakukan vaksinasi anak 6-11 tahun karena indikator cakupan vaksinasinya sudah di atas rata-rata target.
Oleh karena itu Fahmi memohon dukungan dari para orangtua serta elemen lainnya dalam memobilisasi anak bisa melaksanakan vaksinasi.
Di tempat sama, Kapolres Sukabumi Kota, AKBP SY Zainal Abidin, mengimbau kepada anak-anak MIN Kota Sukabumi yang sudah melaksanakan vaksin agar tetap menjaga protokol kesehatan (prokes) saat beraktivitas. “Kita juga mengedukasi kepada anak-anak di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota agar tidak takut untuk divaksin,” tegasnya. (rls/mg2)