PALABUHANRATU – Bupati Sukabumi Marwan Hamami mendorong penggunaan pupuk batubara dalam pengembangan sektor pertanian di wilayahnya. Hal itu untuk meningkatkan hasil pertanian yang lebih baik lagi.
“Kita akan mendorong kerjasama penggunaan pupuk batubara. Semua ini dalam upaya meningkatkan hasil pertanian dan kesejahteraan para petani,” ujarnya saat beraudiensi terkait pengembangan pupuk batubara di Kabupaten Sukabumi bersama Direktur CV. Debe Mitra Pratama di Pendopo Palabuhanratu, belum lama ini (2/3)
Bahkan sebelumnya, Marwan sempat mengapresiasi ekspor perdana pupuk batubara ke Amerika Serikat.Menurutnya, ekspor pupuk batubara menjadi satu keyakinan baginya. Terutama, mengenai potensi Kabupaten Sukabumi yang sangat luar biasa.
Baca Juga:Stok Elpiji Non Subsidi KosongAwas Ijazah Palsu di Pilkades 2022
“Saya sangat mengapresiasi dan berterima kasih. Terutama mengenai hal baru di Kabupaten Sukabumi, yakni pembuatan pupuk batubara,” ucapnya.
Menurutnya, potensi pupuk batubara harus berdampak bagi kesejahteraan masyarakat. Bahkan, harus menjadi ikon pupuk di Sukabumi.
“Ke depan, bisa menjadi ikon di Kabupaten Sukabumi,” ungkapnya.
Direktur CV. Debe Mitra Pratama Hikmat Taufik mengatakan, dirinya ingin memaksimalkan potensi pupuk batubara di Kabupaten Sukabumi. Terutama dari sisi pengembangan pupuk tersebut.
“Kami ingin membahas pengembangan serta memaksimalkan penggunaan pupuk batubara. Semua ini demin mendukung produktivitas pertanian di Kabupaten Sukabumi,” pungkasnya. (mg1)