SUKABUMI – Ketua DPC Partai Gerindra Kota Sukabumi, Dedi R Wijaya kembali menggelar Bakti Sosial (Baksos) di bulan suci Ramadhan 1443 Hijriyah tahun ini. Kali ini berupa pemberian santunan uang tunai dan bingkisan lebaran kepada para Jompo dan puluhan remaja Masjid yang Hatam Al-Qur’an di Gang Gelatik 1, RT01 RW04, Kelurahan/Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi, tepatnya di Masjid Hayatul Quran, Kamis (28/4) kemarin.
BACA JUGA : Marwan Hamami Kukuhkan Relawan Sadar Wisata
Tercatat ada sebanyak 20 remaja masjid dan 10 orang jompo yang mendapat bantuan dari Mantan Calon Wali Kota Sukabumi Periode 2018-2023 tersebut. “Hari ini saya silaturahmi ke masjid Hayatul Quran. Kebetulan di sini ada para remaja masjid yang hatam Al-Quran, kebetulan ada sedikit rizki dan saya berikan kadeudeuh kepada mereka,” kata Dedi kepada Sukabumi Ekspres, usai memberikan santunan.
Melalui kegiatan ini, dia berharap bisa lebih mempererat tali silaturahmi serta mendapat ridho dan berkah dari Allah SWT. Intinya mohon doa dari kasepuhan di Masjid Hayautul Quran ini. “Mudah-mudahan mendapatkan barokah, dan diberi kekuatan dari Allah SWT untuk memperlancar tugas saya sebagai Ketua DPC Partai Gerindra di Kota Sukabumi,” ujarnya.
Baca Juga:Marwan Hamami Kukuhkan Relawan Sadar WisataCommand Centre Polres Sukabumi Kendalikan Jalur Mudik di Sukabumi
Sementara Ketua DKM Masjid Hayatul Quran, Dedi Nasrudin, mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Ketua Partai Gerindra Kota Sukabumi yang memiliki kepedulian yang cukup tinggi kepada kalangan masyarakat yang sangat membutuhkan. “Anak-anak reamaja masjid sangat senang ketika melihat ada yang datang dari salah satu ketua partai yang peduli kepada sesama. Kita pasti akan bantu dan mendoakannya,” singkatnya.
BACA JUGA : Command Centre Polres Sukabumi Kendalikan Jalur Mudik di Sukabumi
Sebelumnya, kegiatan yang sama juga dilaksanakan pada Rabu (27/4) lalu. Yakni memberikan santunan kepada puluhan para janda dan anak yatim piatu yang sudah hatam Al-Quran di Jalan Siliwangi, Gang H. Marjuki 4, RT06 RW06, Kelurahan Kebonjati, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi, tepatnya di Masjid Al-Imram. (mg2)