SUKABUMI – Warga Gang Pramuka RT 02/02 Kelurahan Selabatu, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi, berinisiatif memasang kantong keresek di sepanjang jalur gang. Upaya itu dilakukan untuk menjaga kebersihan lingkungan karena masih ditemukan warga atau pejalan kaki yang membuang sampah sembarangan.
“Sebetulnya itu inisiatif dari warga sekitar karena masih ada pejalan kaki yang membuang sampah di mana saja. Mungkin dengan dipasangnya kantong keresek, sampahnya bisa dibuang di situ,” kata ketua RW setempat, Irwan Hermawan, kepada Sukabumi Ekspres, kemarin (24/5).
Pada prinsipnya, kata Irwan, upaya itu sebagai bentuk edukasi kepada masyarakat. Ia berharap dana P2RW yang dialokasikan Pemkot Sukabumi, ke depan bisa digunakan membuat tempat pembuangan sampah. “Sesuai saran pak wali, mudah-mudahan anggaran P2RW ini bisa diserap dan sebagiannya untuk pembuatan tempat sampah,” tandasnya.
Baca Juga:Walkot Buka Latsar CPNS Angkatan I-IIIAir tak Ngocor, Tagihan Setengah Juta Rupiah, Warga Keluhkan Pelayanan PDAM TBW
Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi, mengapresiasi inisiatif warga Gang Pramuka. Mereka memasang kantong keresek sebagai pengganti tong sampah di sepanjang gang.
“Langkah ini tentu layak menjadi teladan dengan mengajak warga sekitar agar bertanggung jawab menjaga kebersihan. Karena menjaga kebersihan adalah bagian daripada Iman. Ayo lestarikan lingkungan kita dengan membuang sampah pada tempatnya. Karena dunia ini bisa tetap terjaga oleh teladan anda,” ungkap Fahmi di akun media sosialnya. (mg2)