Ditanya mengenai ada mahasiswa yang mendapatkan beasiswa, kata Abah, beasiswa ini diberikan BRIN kepada mahasiswa semester akhir yang menyusun skripsi, bahkan saat ini sudah ada keputusan menteri bahwa tidak lagi harus menyusun skripsi. Tahun ini ada 16 mahasiswa yang mendapatkan beasiswa, sebelumnya pernah ada dua kemudian empat mahasiswa, sehingga ditotalkan ada 22 mahasiswa.
“Jadi ini adalah bantuan bagi mahasiswa tahun akhir yang menyelesaikan skripsi atau membuat jurnal, itu beasiswa untuk mahasiswa tingkat akhir, mulai semester 6. Dari BRIN ini menurut saya, cukup strategis, apalagi BRIN ini kan ada kaitannya dengan Komisi VII, jadi BRIN ada disana,” pungkasnya. (mg2)