Satpolairud Rutin Pantau Objek Wisata Ingatkan Wisatawan Agar Jaga Diri

Satpolairud Rutin Pantau Objek Wisata Ingatkan Wisatawan Agar Jaga Diri
0 Komentar

SUKABUMI – Satuan Polairud Polres Sukabumi melaksanakan kegiatan pengamanan jalur dan objek wisata guna mengantisipasi lonjakan wisatawan di wilayah hukum Polres Sukabumi, Minggu (8/1).

Kapolres Sukabumi AKBP Maruly Pardede melalui Kasat Polairud Polres Sukabumi AKP Tenda mengatakan, kegiatan tersebut untuk mengantisipasi lonjakan wisatawan dengan memberikan pengamanan jalur kawasan objek wisata pantai secara maksimal.

“Saya bersama para anggota selalu melaksanakan monitoring untuk pengamanan dan imbauan kepada para wisatawan di pesisir pantai agar selalu berhati-hati menjaga keselamatan diri,” kata Tenda kepada wartawan, kemarin.

Baca Juga:Soroti Kasus Korupsi Minyak Goreng, Gigin Sebut 2 Menteri dan 3 Orang Terkaya IndonesiaDelapan Parpol Pertegas Penolakan Sistem Proporsional Tertutup Pemilu 2024

Pada pelaksanannya, lanjut Tenda, kegiatan tersebut selalu dilaksanakan setiap hari khususnya di hari-hari libur atau akhir pekan. Menurut Tenda, untuk memberikan pelayanan yang maksimal, ia telah menginstruksikan kepada anggotanya di beberapa titik kawasan objek wisata pesisir pantai untuk melaksanakan patroli dan memberikan imbauan kepada semua pengunjung.

Selain agar berhati-hati saat berenang di pantai, Tenda juga mengajak pengunjung mematuhi prokes dan senantiasa membantu menjaga kebersihan di lokasi pantai dengan tidak membuang sampah sembarangan, demi kenyamanan dan kebersihan bersama.

“Alhamdulilah, kegiatan patroli yang kita mulai sejak pagi hari ini berjalan dengan aman dan lancar. Semoga para wisatawan bisa merasa senang dan terbantu dengan hadirnya polisi di tengah kunjungannya di pesisir pantai Pelabuhanratu, Sukabumi. Kami, Polisi siap hadir membantu dan melindungi warga agar tetap nyaman dan kondusif,” ungkapnya. (ist/plt)

0 Komentar