“Iya, setiap hari buka puasa kita diisi oleh simpul relawan yang berbeda di bawah KoReAn, hingga 19 April nanti. Setiap hari selalu ramai,” ungkapnya.
Hal ini menunjukkan antusiasme relawan Anies Baswedan dari setiap simpul yang terus bergerak optimis membangun kekuatan.
“Mereka rela datang menembus macet agar bisa bersilaturahmi, berkonsolidasi pada momen spesial seperti ini, sangat luar biasa,” pungkas Asri yang juga Sekjen DPP Mileanies.
Baca Juga:Wali Kota Bandung Kena OTT KPK, Sekda Pastikan Layanan Publik Tetap Jalan Prabowo Dinilai Berpotensi Jadi The Next President
Sementara itu Muhammad Ramli Rahim selaku Ketua Umum Konfederasi Nasional Relawan Anies menyambut gembira bergabungnya Steven dalam barisan relawan Anies
“Pak Steven menjadi warna baru relawan Anies, hal ini menunjukkan bahwa Anies disambut dan diinginkan bukan hanya oleh umat Islam dan pribumi tapi juga diluar itu” kata MRR.(muhsin/fajar)