SUKABUMI EKSPRES – Perekaman KTP elektronik bagi pemilih pemula di Kota Sukabumi sudah mencapai 99,1 persen. Capaian itu tak terlepas berbagai program yang dilaksanakan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil).
Kabid Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan dan Pemanfaatan Data Disdukcapil Kota Sukabumi Tantan Hadiansyah mengatakan, Disdukcapil memiliki layanan Siap Jemput Bola Pelayanan (Si Jempol) dan Lengkapi Identitas Kependudukan (Lentik). Belum lama ini layanan itu digelar di Kelurahan Limusnunggal Kecamatan Cibeureum.
“Pelayanan di Kantor Kelurahan Limusnunggal dimanfaatkan untuk mempercepat pencapaian target perekaman KTP elektronik bagi pemula atau warga yang baru saja berusia 17 tahun,” ujar Tantan kepada wartawan, kemarin (14/11).
Baca Juga:Megawati Endus Potensi Kecurangan Pemilu, TKN Prabowo-Gibran Sodorkan Kasus Pengarahan ASN di JatengCak Imin Tanggapi Hasil Berbagai Survei Elektabilitas AMIN Terendah
Disdukcapil akan terus berupaya untuk meningkatkan pencapaian perekaman KTP elektronik yang berkaitan dengan Pemilu.
“Program Si Jempol ini membantu kami dalam meningkatkan jumlah cakupan dan mempercepat pencapaian target. Kami meminta kepada masyarakat bagi yang sudah memenuhi syarat untuk memiliki hak pilih segera melakukan perekaman KTP,” ungkapnya.
Kepala Disdukcapil Kota Sukabumi Kardina Karsoedi mengatakan, Disdukcapil Kota Sukabumi menggencarkan inovasi dalam pelayanan administrasi dokumen kependudukan. Salah satunya menyasar ke pelajar yang sudah berusia 17 tahun di sekolah dan madrasah agar memiliki KTP elektronik.
“Dengan menyasar pelajar, kami menggulirkan layanan perekaman KTP-el pemula di sekolah dan madrasah atau layanan Mantel Semar,” ucapnya. (mg4)