Bey mengaku akan terus berkoordinasi dengan Kementerian Luar Negeri melalui Ditjen Perlindungan WNI untuk memastikan kondisi pekerja migran yang bekerja di luar negeri. Pasalnya, dari informasi yang beredar, terdapat 11 orang pekerja migran asal Sukabumi yang diduga disekap di Myanmar.
“Kami akan berusaha, karena walau bagaimanapun, mereka saudara-saudara kita yang perlu dilindungi. Kita cari jalan keluarnya, apakah mereka akan dipulangkan atau seperti apa,” pungkasnya. (ist)