1. 128GB dengan RAM 6GB atau 8GB.
2. 256GB dengan RAM 6GB, 8GB, atau 12GB.
Selain itu, perangkat ini mendukung penyimpanan eksternal menggunakan kartu microSDXC yang berbagi slot dengan SIM kedua. Tentunya memiliki pilihan opsi penyimpanan, pengguna dapat menyimpan lebih banyak file, foto, dan video tanpa khawatir kehabisan ruang.
Kamera
Samsung Galaxy A55 5G dilengkapi dengan sistem kamera belakang tiga lensa:
1. Kamera utama 50 MP (f/1.8) dengan fitur OIS untuk menghasilkan foto yang tajam dan stabil.2. Kamera ultrawide 12 MP (f/2.2) yang ideal untuk memotret pemandangan atau grup besar.3. Kamera makro 5 MP (f/2.4) untuk menangkap detail objek kecil.
Baca Juga:4 Samsung Galaxy Tab Terbaru yang Canggih dengan Desain Stylish!Samsung Galaxy A56 5G Tampil Lebih Menawan, Punya RAM 12 GB dengan Harga Segini
Kamera belakangnya mendukung perekaman video hingga resolusi 4K pada 30 fps, memberikan kualitas video yang sangat baik. Di bagian depan, terdapat kamera selfie 32 MP (f/2.2) yang juga mendukung perekaman video 4K, cocok untuk kebutuhan vlogging atau panggilan video berkualitas tinggi.
Baterai
Smartphone ini dibekali baterai berkapasitas 5000 mAh yang mendukung aktivitas sehari penuh tanpa perlu sering mengisi daya. Dukungan teknologi Super Fast Charging, pengisian daya menjadi lebih cepat dan efisien, sehingga pengguna tidak perlu khawatir kehabisan baterai di tengah kesibukan.
Konektivitas dan Fitur Tambahan
Smartphone ini mendukung jaringan 5G dengan berbagai band untuk memastikan konektivitas yang cepat dan stabil. Selain itu, perangkat ini dilengkapi dengan Bluetooth 5.3 dan Wi-Fi 6 (802.11 a/b/g/n/ac/ax) yang mendukung koneksi nirkabel lebih cepat.
Samsung Galaxy A55 5G juga memiliki sertifikasi IP67, yang berarti tahan air hingga kedalaman 1 meter selama 30 menit dan tahan debu. Sensor sidik jari di bawah layar, akselerometer, gyroscope, dan kompas menambah kenyamanan dan keamanan pengguna.
Harga
Pada Januari 2025, harga Samsung Galaxy A55 5G di Indonesia bervariasi tergantung pada konfigurasi penyimpanan dan tempat pembelian. Untuk harga terendah berkisar di angka Rp 4.200.000, serta harga rata-ratanya berkisar Rp 5.617.285.
Untuk harga resminya sendiri di situs web Samsung mulai di bandrol dari Rp 5.999.000. Harga dapat berbeda tergantung pada varian memori dan promosi yang ditawarkan oleh masing-masing penjual.