Sejarah iPhone Bisa Menjadi Gengsi Tersendiri Bagi Masyarakat Indonesia, Sampai Rela Banyak Utang

iPhone Bisa jadi Tersendiri Bagi Masyarakat Indonesia
RJ
0 Komentar

Atau, jika iPhone memang kalian perlukan untuk menunjang pekerjaan, seperti menjadi content creator, fotografer, atau videografer, yang membutuhkan hasil terbaik, sekalipun harus mencicil, hal itu tetap dianggap sebagai investasi yang wajar.

Namun, jika kalian tidak memiliki iPhone dan hanya menggunakan Android biasa, sementara hidup kalian tetap berjalan lancar tanpa terganggu keterbatasan fitur yang ada, itu juga tidak masalah. Jangan pernah merasa minder.

Tidak ada yang salah dengan hidup kalian selama kalian mampu mengelola keuangan dengan baik, mencukupi kebutuhan pribadi, atau bahkan kebutuhan orang-orang yang menjadi tanggung jawab kalian tanpa menyusahkan pihak lain. Itu sudah cukup. Tidak ada yang salah dengan hidup kalian, dan hidup kalian baik-baik saja.

Baca Juga:10 Aplikasi Terbaik untuk Kamu Instal di iPhone, Pilihan Menarik Tahun 20257 Rekomendasi Ponsel RAM 12 GB Tergahar 2025

Yang kalian butuhkan di usia produktif ini adalah mengumpulkan kekayaan sejati, seperti dana darurat, jaminan kesehatan, investasi hari tua, dan hal-hal lain yang memberikan jaminan kenyamanan di masa depan. Bukan memanjakan ego dan gengsi yang justru menghancurkan diri sendiri.

Jika kalian ingin sekali memiliki iPhone demi memanjakan gengsi, maka bekerjalah lebih giat dan berusahalah lebih keras dari biasanya. Cari pekerjaan sampingan jika gaji kalian saat ini masih pas-pasan. Jangan menghalalkan segala cara yang justru akan menghancurkan hidup kalian sendiri atau bahkan merepotkan orang lain hanya karena ingin memenuhi gengsi.

Tidak ada yang salah jika kalian ingin mewujudkan keinginan dengan cara yang benar. Namun, jika kalian merasa kesulitan mengikuti gaya hidup teman-teman kalian atau tuntutan pergaulan yang terasa berat, mungkin itu tanda bahwa lingkaran sosial kalian bukanlah tempat yang tepat. Carilah lingkungan pergaulan yang membuat kalian nyaman, yang bisa menerima kalian apa adanya, dan tidak membuat kalian merasa kurang setiap waktu.

0 Komentar