Tingkatkan Kesejahtraan Warga, Pemdes Langensari Lakukan Pelebaran Jaling

Ist
INFRASTRUKTUR : Dukung kemajuan dan kesejahteraan masyarakat, Pemerintah Desa Langensari, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi lakukan kegiatan pelebaran jJaling di Kampung Komprang RT1 RW11, Desa Langensari, Rabu (12/02).
0 Komentar

SUKARAJA,SUKABUMI.JABAREKSPRES.COM – Dukung kemajuan dan kesejahteraan masyarakat, Pemerintah Desa Langensari, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi lakukan kegiatan pelebaran jalan lingkungan (Jaling);di Kampung Komprang RT1 RW11, Desa Langensari, Rabu (12/02/2025).

Pelenaran jalan ini merupakan respons dari usulan masyarakat yang menginginkan pembangunan jalan untuk mendukung sektor perekonomian,

Kepala Desa Langensari, Nasihin, mengungkapkan bahwa pelebaran jalan ini merupakan upaya pemerintah desa untuk meningkatkan aksesibilitas dan mobilitas warga, serta mendorong pertumbuhan ekonomi di wilayah tersebut. “Dengan adanya jalan yang lebih lebar dan baik, diharapkan perekonomian masyarakat dapat berkembang lebih pesat,” kata Kades Nasihin

Baca Juga:Bupati Soroti Kenalan Remaja dalam FGD Polres SukabumiSatlantas di Sukabumi Belum Tetapkan Sopir Truk sebagai Tersangka

Nasihin juga menambahkan bahwa pemerintah desa akan terus menerima dan menampung aspirasi masyarakat untuk meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan bersama.

“Melalui langkah ini, Pemerintah Desa Langensari berkomitmen untuk terus bekerja keras dalam meningkatkan kualitas hidup warga dan mendukung pembangunan yang berkelanjutan guna tercapainya kesejahteraan dan kemajuan bersama,” tutupnya. (SZ)

0 Komentar