SUKABUMI EKSPRES – Berbuka puasa dengan takjil manis memang menjadi kebiasaan banyak orang, dimana berbuka dengan takjil manis dapat menghilangkan dahaga dan juga menambah tenaga.
Namun, sering kali kita tidak sadar bahwa banyak takjil yang tinggi gula dan kalori, yang bisa menyebabkan lonjakan berat badan jika dikonsumsi berlebihan.
Bagi kamu yang ingin tetap sehat selama Ramadan, berikut lima pilihan takjil rendah kalori yang tetap lezat dan menyegarkan!
Baca Juga:5 Ide Takjil Manis dan Segar, Cocok untuk Menu Berbuka Puasa6 Ide Jualan Takjil Anti-Mainstream yang Cuan Banget
5 Takjil yang Rendah Kalori
1. Kurma dengan Air Putih
Kurma adalah pilihan takjil sunnah yang kaya manfaat. Meskipun memiliki rasa manis, kurma mengandung gula alami yang mudah dicerna tubuh dan memberikan energi instan setelah berpuasa.
Satu butir kurma hanya mengandung sekitar 20–25 kalori, sehingga aman dikonsumsi dalam jumlah wajar.
Kombinasikan dengan air putih agar tubuh terhidrasi dengan baik sebelum melanjutkan ke makanan utama.
2. Buah-buahan Segar
Takjil yang satu ini sangat sehat dan menyegarkan. Buah seperti semangka, pepaya, apel, dan pir memiliki kandungan air yang tinggi serta rendah kalori.
Semangka, misalnya, hanya memiliki sekitar 30 kalori per 100 gram, sementara apel mengandung sekitar 52 kalori per 100 gram.
Buah-buahan juga mengandung serat yang baik untuk pencernaan dan menjaga rasa kenyang lebih lama.
3. Puding Chia Seed
Chia seed merupakan sumber serat dan protein yang sangat baik serta rendah kalori. Untuk membuat puding chia seed, cukup campurkan 2 sendok makan chia seed dengan 150 ml susu rendah lemak atau susu almond, lalu diamkan selama beberapa jam hingga teksturnya mengental.
Baca Juga:
Kamu bisa menambahkan sedikit madu atau potongan buah untuk memberikan rasa manis alami. Satu porsi puding chia seed ini hanya mengandung sekitar 150 kalori, tetapi tetap mengenyangkan.
4. Kolak Tanpa Santan
Kolak sering kali dikaitkan dengan makanan tinggi kalori karena penggunaan santan dan gula yang berlebihan.
Namun, kamu bisa membuat versi yang lebih sehat dengan mengganti santan dengan susu rendah lemak atau susu almond.
Gunakan pemanis alami seperti madu atau gula aren dalam jumlah sedikit untuk mengurangi jumlah kalorinya. Dengan modifikasi ini, satu mangkuk kecil kolak pisang bisa mengandung sekitar 120–150 kalori saja.