Apa Alasan Rilis Komik Blue Lock Chapter 295 Ditunda Pekan Ini? Padahal Momen Besar akan Terungkap

Medsos X TechnoSports Media Group
Foto ilustrasi alasan jadwal rilis manga Blue Lock chapter 295 ditunda pekan ini. Sumber: Medsos X TechnoSports Media Group @TechnoSports_in.
0 Komentar

SUKABUMI EKSPRES – Peluncuran komik Blue Lock chapter 295 mengalami penundaan pekan ini. Lantas apa alasan Blue Lock manga 295 ditunda minggu ini? Sebuah pertanyaan yang pasti ada di benak setiap penggemar komik sepakbola tersebut.

Pekan ini sepertinya tidak akan menggembirakan bagi para penggemar komik atau manga Blue Lock. Ada perbedaan antara pekan ini dengan beberapa pekan sebelumnya untuk jadwal rilis manga karya Muneyuki Kaneshiro itu.

Bab terbaru manga Blue Lock chapter 295 seharusnya dijadwalkan dirilis pekan pekan ini, namun hal itu nyatanya tidak terjadi. Tidak ada angin tidak ada hujan, mencuat pengumuman bahwa rilis bab 295 ditunda.

Baca Juga:Rilis Manga Blue Lock 295 Mendadak Ditunda! Jadwal Barunya Tanggal SeginiPrediksi Spoiler Blue Lock 295: Rencana Nagi dan Mikage untuk Tingkatkan Ranking Gaji Terungkap?

Semula chapter 295 Blue Lock akan rilis di beberapa negara internasional pada 4 Maret 2025 dan 5 Maret 2025 di Jepang, demikian mengutip dari Cooming Soon. Tak ayal, penundaan secara dadakan ini pun membuat para penggemar setianya sangat bertanya-tanya.

Apalagi ada momen besar selanjutnya di Blue Lock 295 diharapkan akan terungkap setelah berakhirnya Neo Egoist League (NEL) di bab 294. Adapun pengungkapan besar selanjutnya di bab 295 mendatang ialah diumumkannya ranking gaji terakhir para pemain Blue Lock.

Indikasi tersebut menguat mengingat bocoran judul Blue Lock manga 295 sudah terungkap yaitu “No. 1”. Daftar ranking ini juga merupakan salah satu momen paling fans antisipasi pada komik tersebut.

Hingga tulisan ini dibuat, pihak pembuat belum memberikan pernyataan resminya mengenai alasan utama mereka menunda rilis bab terbaru tersebut. Namun durasi jeda tersebut hanyalah selama satu pekan, sehingga chapter 295 akan rilis secara global pada 11 Maret 2025, dan ke Jepang pada 12 Maret 2025.

Kreator manga terbitan Kodansha itu kemungkinan besar menggunakan masa jeda untuk memberikan istirahat kepada timnya. Melansir dari Footboom, dia ingin memastikan kualitas artistik tetap tinggi dan alur ceritanya terus bagus saat serial ini kembali diluncurkan.

Leaker atau pembocor di media sosial X juga mengungkapkan spoiler Blue Lock 295 meluncur pada 8 Maret 2025. Spoiler atau bocoran umumnya kerap diungkap beberapa hari jelang perilisan komiknya, walaupun situs resmi seperti K-Manga tidak tersedia di seluruh dunia.

0 Komentar