SUKABUMI EKSPRES – Huawei kembali menunjukkan tajinya di dunia teknologi dengan meluncurkan ponsel lipat terbaru mereka, HUAWEI Mate X6. Dengan menghadirkan spesifikasi gahar dan teknologi inovatif, HP lipat ini siap bersaing dengan merek-merek besar seperti Samsung, Oppo, Vivo, dan Tecno.
Jika kamu sedang mencari ponsel lipat dengan desain premium, layar tahan banting, serta kamera canggih, HUAWEI Mate X6 bisa jadi pilihan yang menarik.
Perangkat ini tidak hanya menawarkan tampilan mewah tetapi juga ketahanan serta fitur unggulan yang membuatnya layak diperhitungkan.
Baca Juga:Xiaomi Modular Optical System: Revolusi Kamera Ponsel di MWC 2025, Bisa Pakai Lensa DSLR!10 Rekomendasi Drawing Tablet Terbaik 2025 Andalan Kreator
Spesifikasi HUAWEI Mate X6:
Desain Mewah dan Tahan Lama
Huawei selalu menghadirkan desain premium pada produk-produknya, dan HUAWEI Mate X6 tidak terkecuali.
HP lipat ini hadir dengan material vegan leather pada bagian belakang yang memberikan kesan elegan dan nyaman saat digenggam.
Layar luar HUAWEI Mate X6 sudah dilindungi Kunlun Glass generasi kedua, yang diklaim lebih kuat dan tahan terhadap benturan.
Sementara itu, layar bagian dalam menggunakan serat karbon untuk memastikan fleksibilitas serta ketahanan saat dilipat berulang kali.
Selain itu, bingkai aluminium standar penerbangan digunakan pada bagian tengah perangkat. Material ini membuat ponsel lebih tahan terhadap benturan dan goresan, menjadikannya salah satu HP lipat paling kokoh di kelasnya.
Layar Luas
Sebagai ponsel lipat, layar menjadi salah satu faktor penting. HUAWEI Mate X6 hadir dengan layar OLED beresolusi tinggi yang memberikan pengalaman visual yang tajam dan jernih.
Layar ini dirancang untuk memberikan refresh rate tinggi, sehingga membuat navigasi lebih mulus, baik saat bermain game, menonton video, maupun scrolling media sosial.
Baca Juga:Lebih Canggih! Xiaomi Watch S4 & Smart Band 9 Pro Hadir dengan Sensor Kesehatan Akurat4 Rekomendasi Laptop dengan Baterai Tahan Lama untuk Kerja Seharian
Ketahanan layar juga menjadi perhatian utama Huawei. Dengan teknologi engsel terbaru, ponsel ini mampu dilipat ribuan kali tanpa mengurangi kualitas tampilan dan kenyamanan penggunaan.
Kamera XMAGE Ultra-Aperture
Bagi kamu yang suka fotografi, HUAWEI Mate X6 dibekali sistem kamera canggih yang tidak bisa diremehkan. Smartphone ini menggunakan sistem kamera ultra-aperture XMAGE, yang telah mendapatkan sertifikasi akurasi dan stabilisasi warna TUV.
Teknologi ini memastikan hasil foto yang lebih detail, tajam, dan akurat dalam berbagai kondisi pencahayaan.