Youtube Premium Lite Tawarkan Harga Lebih Murah Tapi Punya 4 Kekurangan Ini

Youtube Premium Lite
Harga Youtube Premium Lite
0 Komentar

SUKABUMI EKSPRES – YouTube kembali menguji coba layanan Premium Lite di Amerika Serikat. Paket ini memungkinkan pengguna menonton video tanpa iklan dengan biaya lebih hemat, yakni USD 7,99 per bulan.

“Dalam beberapa minggu ke depan, kami juga akan menyediakan Premium Lite untuk semua pengguna di negara uji coba saat ini, yaitu Thailand, Jerman, dan Australia,” tulis YouTube di laman resminya, dikutip Kamis (6/3/2025).

Dengan YouTube Premium Lite, pengguna dapat menikmati konten dengan lebih sedikit gangguan. Selain meningkatkan kenyamanan menonton, layanan ini juga memberikan peluang tambahan bagi kreator dan mitra YouTube untuk memperoleh pendapatan.

Baca Juga:Admin Aplikasi SEI Sudah Tidak Aktif Indikasi Kabur, Member Makin Resah Uangnya Tak Akan KembaliReview Lengkap Huawei Mate X6 Sebagai Ponsel Lipat Tercanggih yang Akan Masuk Indonesia

Lalu, apa perbedaan antara YouTube Premium Lite dan YouTube Premium? Berikut beberapa hal yang perlu dipertimbangkan sebelum berlangganan:

1. Harga yang Lebih Terjangkau

Salah satu keunggulan utama Premium Lite adalah biaya berlangganannya yang lebih murah dibandingkan YouTube Premium. YouTube Premium dibanderol USD 13,99 per bulan, sementara Premium Lite hanya sekitar USD 7,99 per bulan.

2. Tanpa Akses ke YouTube Music

Perbedaan lainnya adalah Premium Lite tidak menyertakan akses gratis ke YouTube Music. Selain itu, layanan ini juga tidak menyediakan fitur mengunduh video maupun pemutaran di latar belakang (background play). Artinya, video akan berhenti jika pengguna beralih ke aplikasi lain di smartphone.

3. Iklan Masih Tampil di Beberapa Konten

YouTube Premium sepenuhnya menghilangkan iklan, baik di video maupun YouTube Music. Namun, Premium Lite hanya menghapus iklan di sebagian besar video, terutama yang berkaitan dengan gaming, komedi, edukasi, dan memasak.

Sayangnya, iklan masih muncul di video musik dan YouTube Shorts. Oleh karena itu, bagi pengguna yang sering mendengarkan musik melalui YouTube, paket ini mungkin kurang cocok.

4. Tidak Mendukung Download dan Background Play

Berbeda dengan YouTube Premium, pengguna Premium Lite tidak bisa mengunduh video untuk ditonton secara offline maupun menggunakan fitur background play, yang memungkinkan video tetap berjalan saat membuka aplikasi lain.

Lalu, iklan seperti apa yang masih muncul meskipun sudah berlangganan YouTube Premium Lite? Dalam sebuah unggahan di platform X, akun resmi YouTube menyebutkan bahwa iklan masih akan tampil pada beberapa jenis konten, seperti video musik, YouTube Shorts, serta saat menjelajah atau mencari video tertentu.

0 Komentar