Cara menukarkan uang baru di Bank BCA
KTP, kartu ATM, dan buku tabungan atau rekening adalah keperluan yang umum digunakan sebagai syarat penukaran uang di BCA. Setelah mengetahui persyaratan-persyaratan penukarannya, inilah tahapan-tahapannya.
1. Cek Ketersediaan Uang Baru di Kantor Cabang Bank BCA
Pastikan terlebih dahulu ketersediaan uang baru di kantor cabang Bank BCA terdekat sebelum Anda mengunjungi banknya. Mengutip dari Medcom.id, pengecekan informasi ketersediaan uang dapat dilakukan dengan menghubungi costumer service BCA atau di laman resmi BCA.
2. Datang ke Kantor Cabang Bank BCA
Jika sudah memastikan ketersediaan uang baru maka selanjutnya datang ke kantor cabang BCA sesuai jam operasionalnya. Datanglah lebih awal untuk menghindari terjebak antrean panjang, khususnya ketika mendekati hari lebaran.
3. Memerhatikan Batas Maksimal Penukaran
Baca Juga:Admin Aplikasi SEI Sudah Tidak Aktif Indikasi Kabur, Member Makin Resah Uangnya Tak Akan KembaliWaspada Aplikasi WPP Segera Scam Modus Skema Ponzi Cari Uang dengan Like Video
Langkah berikutnya pastikan jumlah uang yang ingin Anda tukarkan sesuai dengan kebijakan BCA. Bank BCA umumnya menetapkan batas maksimal penukaran uang baru untuk setiap nasabah.
4. Mengikuti Prosedur Penukaran di Bank
Begitu tiba di bank, ambil nomor antrean dan tunggu giliran untuk dilayani oleh petugas. Berikan uang lama yang ingin ditukarkan, dan ikutilah arahan petugas bank supaya proses penukaran uang sesuai dengan prosedur.
Seusai semua proses selesai, petugas bank akan memberikan uang baru dalam pecahan yang sesuai dengan nominal yang Anda tukarkan. Mengikuti berbagai tahapan di atas akan membuat proses penukaran uang baru di BCA jadi lebih mudah serta aman.
Saat ini masyarakat bisa melakukan pendaftaran penukaran uang baru via situs pintar.go.id yang diluncurkan oleh Bank Indonesia. Batas maksimal uang yang ditukarkan lewat BI Pintar sebesar Rp4,3 juta, dengan rincian Rp50.000 sebanyak 30 lembar, Rp20.000 sebanyak 25 lembar, Rp10.000 sebanyak 100 lembar, Rp5.000 sebanyak 200 lembar, dan Rp2.000 sebanyak 100 lembar.
Demikian informasi syarat dan panduan cara menukarkan uang baru di Bank BCA. Semoga informasinya bermanfaat dan mempermudah Anda dalam hal penukaran uang baru untuk THR Lebaran 2025.