Namun, sebenarnya, The Executive adalah produk lokal yang diproduksi oleh PT Delami Garment Industries di Bandung, Jawa Barat. Selain dipasarkan di Indonesia, merek ini juga telah menembus pasar global, khususnya di beberapa negara di Asia Tenggara.
10. Polygon
Polygon adalah perusahaan produsen sepeda yang didirikan pada tahun 1989 di Sidoarjo, Jawa Timur. Perusahaan ini telah menciptakan berbagai inovasi canggih dalam produksi sepeda, salah satunya adalah Floating Suspension System, yang sangat diandalkan untuk sepeda gunung jenis MTB.
Berkat teknologi yang unggul, merek ini menjadi pilihan utama bagi atlet sepeda profesional di seluruh dunia. Salah satu pesepeda yang menggunakan Polygon adalah Kurt Sorge, pemenang kompetisi freeride paling ekstrem di dunia.
11. Lea Jeans
Baca Juga:Catat! Ini Jadwal Flash Sale KAI Diskon Tiket Jelang Lebaran 2025Kiat Lengkap Menangani Mobil Terendam Banjir hingga Mesin Rusak Tak Perlu Langsung Panik
Lea Jeans adalah merek fashion asal Indonesia yang berfokus pada pakaian kasual berbahan denim. Didirikan pada tahun 1972 dan diproduksi oleh PT Lea di Tangerang, merek ini dikenal dengan konsep American Style dan Authentic Denim. Karena desain dan konsepnya yang khas, banyak masyarakat mengira bahwa Lea Jeans adalah merek luar negeri.
12. Polytron
Banyak masyarakat Indonesia yang mengira bahwa Polytron merupakan merek asal Jepang atau Tiongkok, padahal perusahaan ini merupakan produk asli Indonesia. Polytron didirikan pada 18 September 1976 di Kudus, Jawa Tengah, dengan nama awal PT Indonesian Electronic Engineering. Perusahaan ini merupakan bisnis non-rokok pertama milik Hartono Bersaudara.
Nama “Polytron” berasal dari gabungan kata “poly” yang berarti banyak, dan “tron” yang merujuk pada elektronik. Awalnya, Polytron berkolaborasi dengan Philips dan Salora, kemudian meluncurkan produk pertamanya, yaitu televisi hitam putih, pada tahun 1979.
Televisi tetap menjadi produk unggulan mereka, tetapi sejak tahun 2000, Polytron memperluas produksinya ke berbagai kategori elektronik, termasuk televisi berwarna, perangkat audio, dan peralatan elektronik rumah tangga lainnya. Menurut situs resminya, Polytron telah mengekspor jutaan produknya ke lebih dari 40 negara, termasuk India, Qatar, Spanyol, Amerika Serikat, Nepal, dan berbagai negara di Asia.
13. La Fonte
La Fonte adalah merek milik Bogasari yang diperkenalkan pada tahun 1991. Merek ini dikenal sebagai produsen berbagai jenis pasta, seperti spaghetti, makaroni, dan variasi lainnya. Meskipun memproduksi makanan khas Italia, La Fonte merupakan produk asli Indonesia yang telah diterima di berbagai negara, termasuk Jepang, Tiongkok, Korea Selatan, Nigeria, Singapura, dan beberapa negara lainnya.