PLN Siaga Kelistrikan Dukung Suksesnya Bakti Sosial HUT TNI AU Ke-79

Ist
Ist
0 Komentar

Sukabumi, 14 Maret 2025 – PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Sukabumi melalui PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Cicurug turut mendukung pelaksanaan Bakti Sosial dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) TNI Angkatan Udara (AU) Ke-79 dengan memastikan keandalan pasokan listrik selama kegiatan berlangsung.

Dalam kegiatan yang digelar di Lapangan Walagri, Kecamatan Parakan Salak, Kabupaten Sukabumi pada 14 Maret 2025, PLN UP3 Sukabumi menerjunkan tim siaga untuk memastikan suplai listrik berjalan lancar tanpa kendala. Langkah ini merupakan bentuk komitmen PLN dalam mendukung kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat.

Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau), Marsekal TNI M. Tonny Harjono, S.E., M.M menegaskan bahwa bakti sosial ini bukan hanya bagian dari peringatan hari jadi TNI AU, tetapi juga bentuk tanggung jawab sosial dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Kami ingin memastikan bahwa keberadaan TNI AU tidak hanya sebatas menjaga kedaulatan udara, tetapi juga hadir untuk membantu rakyat, khususnya di bidang kesehatan dan sosial. Terima kasih PLN yang sudah membantu dalam sisi kelistrikan,” ujar Kasau.

Baca Juga:PLN Berbagi Terang: Listrik Gratis Sambut Berkah RamadanSTC Kota Sukabumi Baksos dengan Menyantuni Anak Yatim

Dalam kegiatan tersebut, sebanyak 1.000 warga mendapatkan layanan kesehatan gratis. Layanan tersebut meliputi pengobatan umum, pemeriksaan spesialis penyakit dalam, anak, THT, dan kandungan, serta pemeriksaan laboratorium untuk 200 orang. Selain itu, sebanyak 250 kacamata baca dibagikan kepada warga yang membutuhkan sebagai bentuk kepedulian TNI AU terhadap kesehatan masyarakat.

Manager PLN UP3 Sukabumi, Yuniar Budi Satrio, menyampaikan bahwa PLN telah melakukan berbagai persiapan, termasuk pengecekan instalasi listrik dan kesiapan personel di lapangan. “Kami menyiagakan tim khusus untuk memantau kondisi jaringan listrik selama kegiatan berlangsung. Ini adalah bentuk dukungan kami agar kegiatan Bakti Sosial HUT TNI AU ke-79 dapat berjalan dengan sukses,” ujar Budi.

Selain memastikan kelancaran pasokan listrik, PLN juga melakukan inspeksi rutin pada jaringan listrik di sekitar lokasi kegiatan untuk mencegah potensi gangguan. Tak hanya itu, PLN UP3 Sukabumi juga menyiapkan peralatan cadangan dan mobil pelayanan teknik yang siap siaga untuk merespons cepat jika terjadi kendala.

0 Komentar