General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Barat, Agung Murdifi, menegaskan sinergi yang baik antara PLN dan TNI AU dalam kegiatan bakti sosial ini merupakan bukti nyata kolaborasi antar stakeholder dalam mendukung kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. “PLN siap memberikan dukungan penuh melalui penyediaan listrik yang andal untuk memastikan kelancaran seluruh rangkaian acara. Kami percaya bahwa kolaborasi yang solid seperti ini dapat memperkuat hubungan antar lembaga dan memberikan dampak positif yang lebih luas bagi masyarakat,” ungkap Agung.
PLN Siaga Kelistrikan Dukung Suksesnya Bakti Sosial HUT TNI AU Ke-79

