2. Sung Jinwoo Coba Menyembuhkan Cha Hae-in
Preview sinopsis Solo Leveling S2 episode 12 selanjutnya menyebut Jinwoo akan menyembuhkan luka para Hunter Rank-S seusai tiba di Pulau Jeju. Ia coba menyembuhkan mereka dengan ramuan penyembuh miliknya.
Dalam gambar preview ini diperlihatkan semua Hunter Rank-S, Baek Yoonho, Choi Jong-in, Ma Dongwook, dam Lim Tae-Gyu akan sembuh dari luka-lukanya. Akan tetapi tidak dengan Cha Hae-in.
Bukan tanpa sebab ramuan penyembuh tidak bekerja dengan baik pada Hae-in mengingat luka yang Ant King berikan tergolong parah. Dampaknya pula, hunter wanita terkuat di Korea Selatan itu perlahan mulai kehilangan kesadaran.
3. Ant King bakal Bertarung dengan Sung Jinwoo
Baca Juga:Spoiler Solo Leveling Season 2 Episode 10: Duel Jinwoo vs Goto, Kick-off Penyerangan Pulau Jeju ke-4Spoiler Solo Leveling Season 2 Eps 9: Jinwoo buat Elixir of Life, Kans Gabung Penyerangan Jeju Island Ke-4
Para Hunter Rank-S akan berhadapan lagi dengan Raja Semut. Momen ini terjadi saat pemburu-pemburu itu mencoba kabur dari Pulau Jeju secepatnya karena Cha Hae-in hampir kehilangan kesadaran sepenuhnya.
Demi membalas dendam atas kematian Ratu Semut, Raja Semut pun berhasrat membunuh Raja Manusia. Inilah yang menyebabkan sang monster pergi mencari Goto Ryuji begitu merasakan kehadirannya.
Walau beitu seusai membunuh Hunter S-Rank Jepang tersebut, Ant King kembali ke sarangnya setelah mengikuti aura Hunter kuat lainnya, Sung Jinwoo.
Momen itu mengisyaratkan potensi Raja Semut menganggap Jinwoo-lah sang Raja Manusia. Alhasil putra Ant Queen seukuran manusia tersebut melawan sang hunter penyayang keluarga untuk membalas dendam atas ibunya.
Nantikan kisah lengkapnya saat Solo Leveling Season 2 episode 12 rilis pada Sabtu (22/3) malam. Anda bisa menyaksikan versi subtitle bahasa Indonesia-nya di sejumlah platform seperti Vidio, iQiyi, Crunchyroll, dan BStation.