Link Live Streaming Australia vs Indonesia Hari Ini 20 Maret 2025, Menanti Debut Manis Kluivert

Medsos X Indostransfer.
Foto ilsutrasi link live streaming timnas vs Australia hari ini Kualifikasi Piala Dunia 2026. Medsos X Indostransfer @Indostransfer.
0 Komentar

SUKABUMI EKSPRES – Pertandingan Australia vs Indonesia hari Kamis 20 Maret 2025 akan tayang di mana, kapan, dan jam berapa? Berikut sejumlah informasinya termasuk link live streaming timnas vs Australia hari ini.

Hari Kamis (20/3) timnas Australia dan timnas Indonesia akan saling berhadapan dalam laga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Sydney Football Stadium bakal jadi venue saksi akhir pertandingan tersebut apakah berakhir imbang atau salah satu tim meraih kemenangan.

Bagi Patrick Kluivert, laga kontra salah satu negara langganan Piala Asia dan Piala Dunia itu merupakan debutnya sebagai pelatih baru Indonesia. Jika ingin melihat bagaimana hasil akhir debut Kluivert, pertandingan Australia vs Indonesia bisa disaksikan dengan berbagai cara.

Baca Juga:Rumor Transfer: Tim-tim Besar Liga Italia Berbondong-bondong Minat Bek Timnas Jay IdzesJadwal Timnas Indonesia Kualifikasi Piala Dunia 2026: Lawan Australia Dahulu, Bahrain Kemudian

Pertama, timnas melawan Australia akan disiarkan oleh stasiun TV RCTI selaku pemilik hak siar timnas senior, khususnya untuk kompetisi Asia dan Kualifikasi Piala Dunia. Televisi ini mulai menyiarkan pertandingannya pukul 14:00, dua jam sebelum kick-off pukul 16:10 WIB.

Selain itu, Anda bisa menonton pertandingan tersebut melalui perangkat seperti Hp dengan mengakses beberapa situs streaming. Ada dua tempat situs streaming resmi untuk diakses seperti RCTI+ dan Vision+.

Adapula opsi terakhir yakni menonton di kanal YouTube resmi Asosiasi Sepakbola Asia (AFC), yang menyiarkan siaran langsung laga negara-negara Asia partisipan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Duel timnas vs Australia pada Kamis (20/3) pun termasuk akan disiarkan di sana.

Tetapi khusus pada opsi ini dibuthkan bantuan server lain dengan VPN. Pasalnya jika tidak, siaran langsung dari YouTube AFC bakal terblokir mengingat hak siar di server Indonesia.

Link nonton Australia vs Indonesia

Link live streaming Australia vs Indonesia di RCTI+

Link live streaming Australia vs Indonesia di Vision+

Persiapan Australia

Para suporter Australia berekspektasi tinggi bahwa timnya akan menang mudah atas timnas Indonesia. Walau demikian, pelatih tuan rumah Tony Popovic menegaskan anak-anak asuhnya tak pernah memandang sebelah mata Tim Garuda.

Menahan imbang Australia tanpa gol di pertemuan pertama dan mengalahkan Arab Saudi membuat Popovic menilai Indonesia bukan tim yang bisa diremehkan. Apalagi Grup C dinilai sangat ketat sehingga tidak ada alasan mereka bisa menganggap enteng setiap lawan.

0 Komentar