SUKABUMI EKSPRES – Buat para pecinta otomotif, ada satu hal yang nggak pernah lekang oleh waktu: pesona mobil klasik.
Walaupun udah berumur puluhan tahun, mobil-mobil ini tetap jadi primadona di jalanan dan di hati para kolektor. Nggak cuma soal bentuk yang unik, tapi juga cerita di balik setiap mobil yang bikin kita auto nostalgia.
Di Indonesia, mobil klasik nggak cuma sekadar kendaraan, tapi udah jadi bagian dari gaya hidup. Bahkan banyak komunitasnya lho, dari yang rutin kumpul-kumpul sampai touring lintas kota.
Baca Juga:6 Mobil Kecil yang Hemat Bahan Bakar untuk Sehari-hari5 Pilihan Mobil Terbaik untuk Keluarga Besar, Sangat Cocok Dipakai Mudik Lebaran!
Nah, kali ini kita bakal bahas beberapa mobil klasik yang masih hits dan diburu sampai sekarang, plus kenapa sih mobil-mobil ini tetap dicintai?
1.Volkswagen Beetle (VW Kodok)
Siapa sih yang nggak kenal VW Kodok? Mobil mungil dengan desain bulat ini udah jadi ikon mobil klasik sejak lama. Mesin boxer-nya yang ada di belakang bikin mobil ini punya suara dan sensasi berkendara yang khas banget.
Di Indonesia, VW Kodok punya komunitas yang loyal dan solid, bahkan sering jadi andalan buat mobil pengantin, lho! Harga VW Beetle yang terawat bisa tembus Rp175 jutaan. Lumayan buat mobil yang umurnya udah puluhan tahun!
2. Toyota Corolla DX
Mobil ini jadi bintang di era 1980-an sampai 1990-an. Desainnya yang kotak tapi stylish banget bikin Corolla DX tetap kece dipakai sekarang.
Banyak yang suka karena mesinnya bandel dan gampang dimodifikasi. Soal harga? Masih bersahabat kok, sekitar Rp30 jutaan, tergantung kondisi.
3. Honda Civic Estilo / SB3
Kalau kamu suka mobil dua pintu yang sporty tapi tetap klasik, Civic Estilo jawabannya. Populer di awal 90-an, mobil ini punya desain yang timeless dan mesin 1.6 liter yang cukup responsif.
Nggak heran kalau banyak anak muda yang suka modifikasi mobil ini. Nilai nostalgia-nya juga tinggi, apalagi buat generasi 90-an.
Baca Juga:8 Mobil Klasik dengan Harga Selangit, Bikin Dompet Kering tapi Hati Senang!5 Mobil Listrik dengan Baterai Awet di Tahun 2025: Pilihan Menarik Buat yang Mau Hemat dan Ramah Lingkungan!
4. BMW E30 dan E36
Nah, ini nih mobil yang punya aura bintang film. BMW E30 pernah jadi mobil Boy di film “Catatan Si Boy”, jadi langsung melekat di ingatan banyak orang. Desainnya kotak, simpel, tapi elegan banget.