7 HP Xiaomi Redmi Turun Harga Cukup Drastis Tahun Ini, Lihat Daftarnya

Xiaomi Redmi Turun Harga
HP Xiaomi Redmi Turun Harga 2025
0 Komentar

Fitur tambahan lainnya meliputi sensor sidik jari yang terintegrasi dengan tombol power, jack audio 3,5 mm, port USB Type-C, dan dukungan NFC. Harga terbaru turun dari Rp2 juta menjadi sekitar Rp1,3 jutaan.

6. Redmi Note 14 5G

Redmi Note 14 5G ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G99 Ultra dengan fabrikasi 6 nm. Ponsel ini tersedia dalam varian RAM 6 GB hingga 8 GB, serta penyimpanan internal UFS 2.2 berkapasitas 128 GB hingga 256 GB yang menjamin kelancaran multitasking.

Daya tahan perangkat didukung baterai berkapasitas 5.500 mAh, lengkap dengan charger bawaan 33 watt. Layarnya menggunakan panel AMOLED berukuran 6,67 inci dengan resolusi Full HD+, refresh rate 120 Hz, dan tingkat kecerahan puncak mencapai 1.800 nits, menjadikannya nyaman untuk berbagai aktivitas visual.

Baca Juga:Ijazah Jokowi Palsu? Ini Alasan Masyarakat Masih Menuntut Keaslian Ijazah JokowiPerjuangan RA Kartini untuk Hapus Sistem Feodalisme Bagi Perempuan

Untuk kamera, ponsel ini dibekali kamera utama 108 MP yang mampu menghasilkan foto dengan detail dan warna alami. Kamera depannya memiliki resolusi 20 MP, cocok untuk swafoto dan panggilan video.

Fitur lainnya termasuk NFC, speaker stereo, jack audio 3,5 mm, dan IR blaster. Varian 8/128 GB mengalami penurunan harga dari Rp2,4 juta menjadi sekitar Rp2,3 jutaan. Varian 8/256 GB turun dari Rp2,6 juta menjadi sekitar Rp2,5 jutaan.

7. Redmi Note 14 Pro 5G

Redmi Note 14 Pro 5G hadir dengan layar AMOLED berukuran 6,67 inci, beresolusi 1,5K, dan mendukung refresh rate 120 Hz. Dengan tingkat kecerahan puncak hingga 3.000 nits, layar ini tetap terlihat jelas bahkan di bawah sinar matahari langsung.

Dapur pacunya ditenagai oleh chipset MediaTek Dimensity 7300 Ultra fabrikasi 4 nm dengan kecepatan CPU hingga 2,5 GHz. Performa ponsel ini didukung RAM 8/256 GB atau 12/512 GB, dan berhasil meraih skor AnTuTu sekitar 680.000 poin.

Untuk sumber daya, ponsel ini dibekali baterai 5.110 mAh dengan teknologi fast charging 45 watt, yang mampu mengisi daya dari 0 hingga 100% dalam waktu kurang dari satu jam.

Fitur pendukung lainnya meliputi NFC, sensor sidik jari di dalam layar (under-display fingerprint), speaker stereo, serta sertifikasi ketahanan air dan debu IP68 dan IP69. Harga terbaru turun dari Rp4,4 juta menjadi sekitar Rp4,2 jutaan.

Itulah 7 HP Xiaomi Redmi yang mengalami penurunan harga terdalam edisi bulan April 2025. Jika kamu sedang mencari ponsel berkualitas dengan harga yang lebih terjangkau, inilah momen yang tepat untuk upgrade perangkatmu.

0 Komentar