SUKABUMI EKSPRES – Manchester City sukses menembus posisi empat besar klasemen Liga Inggris usai menundukkan Aston Villa dengan skor 2-1 dalam laga pekan ke-34 yang berlangsung di Stadion Etihad, Manchester, Rabu dini hari WIB. Kemenangan ini diraih lewat gol penentu dari Matheus Nunes yang tercipta di penghujung laga.
Dilansir dari laman Antara, pertandingan ini sempat berlangsung ketat. City sebenarnya membuka keunggulan lebih dahulu melalui gol cepat Bernardo Silva yang memanfaatkan bola muntah pada menit ke-8.
Namun, Villa mampu membalas tak lama kemudian melalui tendangan penalti Marcus Rashford pada menit ke-18, setelah Ruben Dias melakukan pelanggaran terhadap Jacob Ramsey di dalam kotak terlarang.
Baca Juga:Klub-Klub Liga Inggris Telah Merilis Penjadwalan untuk Melakoni Agenda Pramusim 2023Manchester City Tersandung, Kalah 0-1 di Markas Nottingham Forest
Berkat hasil ini, Manchester City naik ke posisi ketiga klasemen sementara dengan koleksi 61 poin dari 34 pertandingan. Mereka kini hanya tertinggal lima poin dari Arsenal yang berada di peringkat kedua. Di sisi lain, Aston Villa tetap berada di posisi ketujuh dengan 57 poin, terpaut tiga angka dari zona empat besar.
Secara statistik, The Citizens mendominasi jalannya pertandingan dengan penguasaan bola sebesar 62 persen dan total 14 tembakan, enam di antaranya mengarah ke gawang. Namun, Villa juga tampil agresif dan sempat memberikan tekanan di awal pertandingan, termasuk peluang emas dari Rashford yang sayangnya hanya membentur tiang gawang.
Setelah kedudukan imbang 1-1, City mencoba kembali mengambil kendali permainan. Di babak kedua, James McAtee nyaris membawa timnya unggul lewat dua peluang emas, namun usahanya masih belum membuahkan hasil karena penyelesaian akhir yang belum maksimal dan penampilan cemerlang kiper Villa, Emiliano Martinez.
City sempat mencetak gol kedua melalui Omar Marmoush yang memanfaatkan umpan dari Ilkay Gundogan. Namun, gol tersebut dianulir karena Marmoush terperangkap offside.
Kebuntuan akhirnya terpecahkan di masa injury time. Matheus Nunes, yang masuk sebagai pemain pengganti, mencetak gol kemenangan di menit ke-90+4 setelah menyambut umpan dari Jeremy Doku. Skor 2-1 pun bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.
Kemenangan dramatis ini menjadi suntikan semangat penting bagi Manchester City dalam persaingan memperebutkan posisi teratas klasemen Liga Inggris, sementara Aston Villa harus puas pulang tanpa poin setelah tampil cukup baik sepanjang pertandingan.