Klasemen Liga Spanyol: Tekuk Mallorca, Barcelona Makin ‘Dingin’ di Pucuk

Medsos X Barça Universal
Foto pertandingan Barcelona vs Mallorca, Rabu 23 April 2025 dini hari WIB. Sumber: Medsos X Barça Universal @BarcaUniversal.
0 Komentar

SUKABUMI EKSPRES – Bagaimana klasemen Liga Spanyol setelah Barcelona mengalahkan Real Mallorca, Rabu 22 April 2025 dini hari WIB tadi? El Barca kini makin kokoh di posisi pertama sekaligus menjauhi kejaran pesaing teredekatnya, Real Madrid.

Pertandingan Barcelona vs Mallorca merupakan sajian jornada ke-33 Liga Spanyol 2024/2025 di Stadion Olimpiade Lluis Companys, Rabu (22/4) dini hari WIB. Armada Hansi Flick menang tipis 1-0 berkat gol semata wayang Dani Olmo di babak kedua, demikian dikutip dari Antara.

Tuan rumah mampu mendominasi Real Mallorca dalam hal statistik dengan penguasaan bola 79% dan 40 upaya sepakan ke gawang. Namun dari 13 percobaan yang tepat sasaran, satu gol Olmo saja tercipta dari kubu Barca.

Baca Juga:Persiapan Sebelum Main, Segini Ukuran Download Delta Force MobileLeeds dan Burnley Rebut Tiket Promosi ke Premier League Musim Depan

Dani Olmo mencetak gol pada menit ke-46 setelah mengonversi kiriman umpan Eric Garcia dari sayap kanan. Disitat dari detikbola, gelandang timnas Spanyol itu menjebol gawang tim tamu kawalan Leo Roman dengan sepakan kaki kiri di dalam kotak penalti.

Setelah unggul 1-0, Barcelona sebenarnya memiliki sejumlah peluang untuk memperbesar skor. Namun Roman tampil tangguh di bawah mistar dengan menggagalkan secara beruntun percobaan Ansu Fati, Lamine Yamal, Pau Vitor, Garcia, dan Fermin Lopez selama sisa waktu yang ada.

Dengan kemenangan ini, posisi Barcelona di puncak klasemen sementara Liga Spanyol makin tak tergoyahkan dengan koleksi 76 angka dari 33 laga. Raphinha cs unggul tujuh poin dari Real Madrid sang peringkat kedua.

Sebaliknya, Mallorca tidak beranjak dari urutan ketujuh dengan nilai 44 setelah bermain 33 kali. Los Bermellones terpaut tujuh poin dari zona empat besar.

Klasemen sementara Liga Spanyol 2024/2025 hingga pekan ke-33

NoTimMainSelisih GolPoin
1Barcelona335776
2Real Madrid323469
3Atletico Madrid322663
4Athletic Club322357
5Villarreal311352
6Real Betis32551
7Mallorca33– 744
8Celta Vigo32– 243
9Real Sociedad32– 442
10Rayo Vallecano32– 441
11Osasuna32– 741
12Getafe32239
13Espanyol32– 639
14Valencia33– 1239
15Sevilla32– 837
16Girona32– 1234
17Las Palmas32– 1432
18Alaves32– 1231
19Leganes32– 1929
20Valladolid32– 5316
0 Komentar