Tasya Tak Takut Lagi Saat Sakit Datang Mendadak: Untung Ada JKN!

JKN
Tasya (22), salah satu warga Kota Sukabumi.(istimewa)
0 Komentar

SUKABUMI,SUKABUMI.JABAREKSPRES.COM – Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) bukan sekadar kebijakan pemerintah namun telah menjadi bentuk nyata kehadiran negara dalam melindungi warganya dari risiko biaya kesehatan yang tinggi.

Sejak diluncurkan, JKN terus menjadi andalan masyarakat dalam mengakses layanan kesehatan yang layak dan terjangkau, terutama saat kondisi mendesak. Dengan cakupan yang luas dan sistem yang semakin terintegrasi secara digital, JKN hadir tidak hanya sebagai kartu layanan kesehatan, tetapi juga jaring pengaman sosial.

Bagi sebagian orang, sakit bisa datang tiba-tiba. Begitu juga yang dialami Tasya (22), salah satu warga Kota Sukabumi, saat ia diserang penyakit mag. Penyakitnya timbul akibat pola makannya yang tidak teratur serta kebiasaan mengkonsumsi makanan pedas.

Baca Juga:PLN Icon Plus SBU Regional Jawa Barat Konsisten Patroli dan Perapihan Kabel Fiber OptikEpitasari: Dari Vertigo hingga Sakit Jantung Ayah Saya, Semua Ditanggung!

Tasya awalnya hanya merasa tidak nyaman di bagian perut atas. Gejala seperti mual, perut terasa panas, hingga muntah ia anggap sebagai gangguan biasa. Namun ketika rasa sakitnya tak tertahankan hingga mengganggu aktivitas sehari-hari, ia dibantu keluarganya memutuskan untuk memeriksakan kondisinya ke fasilitas kesehatan (faskes) terdekat.

“Waktu itu saya sampai kesulitan untuk berdiri tegak karena sakitnya luar biasa. Saya langsung terpikir, ini harus ke dokter. Tapisaya juga langsung kepikiran, ‘Wah, biaya rumah sakit gimana?,” cerita Tasya, beberapa waktu lalu.

Namun untungnya, Tasya adalah peserta aktif BPJS Kesehatan sejak 2019. Ia memanfaatkan kartu JKN-nya untuk berobat di puskesmas dan kemudian dirujuk ke salah satu rumah sakit di Kota Sukabumi karena kondisinya tergolong berat dan perlu penanganan lebih lanjut.

“Karena sakit yang tidak tertahankan tersebut, saat itu saya sampai dilarikan ke Unit Gawat Darurat (UGD). Alhamdulillah seluruh biaya dari pemeriksaan, obat-obatan, ditanggung penuh oleh BPJS Kesehatan. Saya benar-benar bersyukur. Kalau harus bayar sendiri, saya nggak tahu sanggup atau nggak. Program JKN ini luar biasa sekali manfaatnya,” ungkap Tasya.

Bukan hanya biaya yang sepenuhnya ditanggung, Tasya juga mengaku mendapatkan pelayanan yang layak selama dirawat. Ia diperiksa oleh dokter spesialis penyakit dalam dan mendapatkan pengobatan yang efektif untuk meredakan peradangan lambung yang ia alami.

0 Komentar