Wali Kota ‘Sentil’ SKPD Memble, Dipicu Tak Maksimalnya Kinerja dan Penyerapan Anggaran

Dana Transfer Daerah
Achmad Fahmi Wali Kota Sukabumi
0 Komentar

SUKABUMI – Penyerapan anggaran selama 2021 di Kota Sukabumi mencapai 97 persen. Meskipun terbilang cukup baik tingkat penyerapannya, tetapi kinerja di beberapa satuan kerja perangkat daerah (SKPD) harus ditingkatkan.

“Kemarin kita evaluasi kinerja selama satu tahun 2021. Kemudian juga penyerapan anggaran. Alhamdulillah penyerapan anggaran mencapai 97 persen,” kata Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi, kepada wartawan, kemarin (19/1).

Fahmi tak memungkiri masih ada kinerja di beberapa SKPD yang masih di bawah rata-rata. Fahmi mengaku sudah mengingatkan SKPD tersebut agar meningkatkan kinerja.

Baca Juga:Arteria Dahlan Rasis? Kajati Jabar: Saya Fokus Penegakan HukumIyos Serahkan Alat Prokes untuk Siswa SMAN 1 Parakansalak

“Kinerjanya di bawah 90 persen. Kemarin sudah kita ingatkan. Disentil-sentil lah dikit,” seloroh Fahmi.
Karena itu, pada tahun ini kinerja SKPD yang masih di bawah rata-rata harus meningkat. “Kalau SKPD yang lain bisa di atas 80 persen, kenapa mereka tertinggal?,” tegasnya.

Ada beberapa penyebab penyerapan anggaran di beberapa SKPD kurang maksimal. Di antaranya, kata Fahmi, terjadi misdata yang disampaikan.

“Mungkin ada data yang disampaikan Bappeda ada kekurangan-kekurangan. Jadi, kalau memang faktornya kekurangan data, saya minta disiapkan terlebih dulu supaya kita bisa menilainya secara utuh,” ungkapnya. (rls/ist)

0 Komentar