Ada Dua Pasien Konfirmasi, tapi Bukan Omicron

Ada Dua Pasien Konfirmasi
Wahyu Handriana Jubir Satgas Covid-19 Kota Sukabumi
0 Komentar

SUKABUMI – Kasus konfirmasi covid-19 kembali ditemukan di Kota Sukabumi. Laporan yang diterima Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Sukabumi, Ada Dua Pasien KonfirmasiWahyu Handriana

Jubir Satgas Covid-19 Kota Sukabumi terdapat dua orang pasien konfirmasi covid-19, kemarin (24/1).

“Hari ini (kemarin) ada penambahan dua orang pasien konfirmasi,” kata Jubir Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Sukabumi, Wahyu Handriana, kemarin.

Baca Juga:Rampas Ponsel, Empat Anggota Geng Motor Diringkus PolisiKorban Keracunan Bertambah *58 Orang Berangsur Pulih, 5 Orang Masih Ditangani Intensif

Namun Wahyu memastikan kedua pasien konfirmasi itu tidak terpapar varian Omicron.

Wahyu menjelaskan, kedua pasien tersebut masih satu keluarga berasal dari Kelurahan Nanggeleng Kecamatan Citamiang. Saat ini mereka menjalani isolasi secara mandiri karena tanpa gejala dan tidak memiliki riwayat perjalanan. “Diketahui konfirmasi saat mereka melakukan pemeriksaan swab untuk keperluan perjalanan,” tuturnya.

Dengan adanya  penambahan dua orang pasien konfirmasi, lanjut Wahyu, maka total penambahan jumlah pasien di Kota Sukabumi hingga kemarin (24/1) sebanyak lima orang. Tiga orang telah dinyatakan sembuh dan dua orang lainnya masih menjalani isolasi mandiri. “Pasien sebelumnya dari beberapa wilayah seperti Baros juga Cibeureum,” terangnya.

Hingga saat ini belum ditemukan kasus covid-19 varian omicron di Kota Sukabumi. Adapun warga yang dinyatakan terkonfirmasi Omicron tinggal di luar daerah tapi masih ber-KTP Kota Sukabumi.

Sementara itu, sebanyak 33 kelurahan di Kota Sukabumi dinyatakan berstatus zona hijau. Penilaian itu berlaku 17-23 Januari 2022.

“Alhamdulillah, sepekan ini tak ada yang zona kuning, oranye, apalagi merah. Semua kelurahan berada pada zona hijau. Pekan nanti dinilai lagi,” kata Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Kota Sukabumi, Lulis Delawati, kemarin. (job3/mg2)

0 Komentar