PALABUHANRATU – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukabumi terus menggenjot capaian vaksinasi. Apalagi daerah terluas ke dua se Pulau Jawa
dan Bali ini, ingin segera di level 1.
“Mari kita menjaga kondisi ini. Tetap terapkan protokol kesehatan dan segera lakukan vaksinasi,” ujar Bupati Sukabumi Marwan Hamami,
kemarin (9/3).
Menurutnya, Kabupaten Sukabumi baru turun level ke 2. Hal itu, setelah bertengger di level 3 selama sepekan.
Baca Juga:K-Sarbumusi Desak PemerintahMenjaring Calon Juara P2RW
“Alhamdulillah, kita berhasil kembali ke level 2 setelah Seminggu berada di level 3,” ucapnya.
Menurutnya, penurunan level itu berkat kerja keras bersama. Baik masyarakat maupun instansi terkait.
“Akhirnya, PPKM bisa turun ke level 2 pada pekan ini,” ungkapnya.
Kepala Bidang Upaya dan Pembiayaan Kesehatan Masyarakat pada Dinas Kesehatan Kabupaten Sukabumi Masykur Alawi mengatakan, penurunan PPKM terjadi atas penilaian terhadap sejumlah indikator. Di mana, indikator Kabupaten Sukabumi semakin membaik.
“Seperti penyesuaian upaya kesehatan dan penerapan pembatasan sosial masyarakat yang seusuai anjuran Kementerian Kesehatan. Selain
itu, capaian vaksinasi yang terus bertambah. Baik dosis kesatu, kedua, maupun ketiga. Termasuk vaksinasi lansia,” terangnya.
Meskipun, terdapat sejumlah indikator yang diperbaiki. Seperti halnya indikator testing untuk menurunkan jumlah positif COVID 19.
“Jadi, jumlah yang terkonfirmasi positif menurun setiap minggunya. Â sehingga kita berhasil menurunkan status level 3 menjadi level 2,”
pungkasnya. (mg1)