JL R SYAMSUDIN – Kereta api Pangrango jurusan Sukabumi-Bogor dipastikan bakal kembali beroperasi pada 10 April 2022. Kembali beroperasinya moda transportasi itu tentu ditunggu-tunggu warga Sukabumi karena bisa menjadi solusi kemacetan.
Kemarin (6/4), PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 1 Jakarta melakukan pertemuan dengan jajaran Pemkot Sukabumi perhal rencana mereaktivasi KA Pangrango Sukabumi-Bogor. Pertemuan digelar di Ruang Pertemuan Balai Kota Sukabumi.
“Pertemuan dengan PT KAI dilakukan dalam rangka persiapan aktivasi KA Pangrango Sukabumi-Bogor pada 10 April,” ujar Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi, kepada wartawan seusai pertemuan, kemarin.
Baca Juga:Ketua TP PKK Kota Sukabumi Gelar Safari RamadanLongsor di Kadudamput Sukabumi Gerus Akses Jalan Warga
Fahmi menyambut baik dengan rencana tersebut. Fahmi juga mengaku akan menata Stasiun Sukabumi berkolaborasi dengan PT KAI. “Dengan reaktivasi KA Pangrango, saya yakni warga Sukabumi akan menyambut baik,” tegas Fahmi.
Pernyataan Fahmi itu tak terlepas selama ini jalur Sukabumi-Bogor merupakan salah satu spot kemacetan. Dengan hadirnya kembali kereta api, maka bisa memberikan layanan yang aman, nyaman, dan tepat waktu. “Tapi informasinya, jalur ganda atau double track baru sampai Stasiun Cicurug dari Stasiun Paledang Bogor,” ucapnya.
Dengan reaktivasi KA Pangrago, sebut Fahmi, sinergis dengan upaya Pemkot Sukabumi yang tengah menormalisasi ruas jalan di kawasan Stasiun Sukabumi dari pedagang kaki lima (PKL). Upayanya telah berjalan dengan menertibkan PKL di tujuh ruas jalan yang juga berada di kawasan Pasar Pelita. “Semangatnya sama untuk menata kawasan Stasiun Sukabumi yang berdekatan dengan Pasar Pelita. Kami ingin di kawasan itu bisa senyaman seperti dulu,” tuturnya.
Deputy EVP 1.2 Bidang Pelayanan dan Komersial Daop 1 Jakarta, Suharjono, mengatakan uji coba jalurKA reaktivasi dengan mengoperasikan KA Pangrango dari Stasiun Paledang-Sukabumi akan dilakukan pekan ini. Hal itu dilakukan karena pembangunan jalur ganda telah selesai dari Stasiun Paledang hingga ke Stasiun Cicurug. PT KAI menyediakan dua gerbong eksekutif dan lima gerbong kereta K3 pada KA Pangrango. “Mudah-mudahan pada 10 April 2022 sudah bisa digunakan untuk umum,” ujarnya.
Dengan pembangunan jalur ganda di trek Bogor-Sukabumi, kata Suharjono, maka waktu tempuh Sukabumi-Bogor bisa lebih singkat. Semula jarak tempuhnya dua jam menjadi 1,5 jam. “Tidak ada kebijakan yang berubah tetapi ada fasilitas pelayanan jarak tempuh. Durasi perjalanannya lebih cepat sehingga waktu lebih efisien dan tetap nyaman,” terangnya.