Command Centre Polres Sukabumi Kendalikan Jalur Mudik di Sukabumi

Command Centre Polres Sukabumi
PEMANTAUAN : Petugas TIK polres Sukabumi tengah memantau arus lalulintas dari kamera pengawas CCTV yang dipasang di sejumlah titik rawan macet ( FOTO : ISTIMEWA )
0 Komentar

PALABUHANRATU – Command Canter Polres Sukabumi memaksimalkan penggunaan kamera pengawas CCTV untuk mengendalikan jalur mudik serta libur lebaran di Kabupaten Sukabumi, guna memantau kondisi arus lalu lintas terutama di wilayah rawan kemacetan.

Pemantau arus lalu lintas melalui CCTV diyakini dapat mengupdate informasi apabila terjadi kemacetan arus lalulintas, hal itu memungkinkan proses penguraian penumpukan kendaraan dapat dipercepat. “Kami optimalkan CCTV diberbagai titik untuk mengendalikan terjadi kemacetan, dengan cara mendorong petugas di lapangan agar bisa mengurai kemacetan,” ungkap Kepala Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Polres Sukabumi. Aipda Deny Ferdianto, kemarin (28/05).

Deny mengungkap, pantauan CCTV menjadi tolok ukur perwira polisi seperti Kapolres dan Kasat Lantas untuk mengambil kebijakan. Mulai dari mengurai kemacetan, memberlakukan rekayasa lalulintas satu arah maupun sistem buka tutup.

Baca Juga:Kecamatan Cikembar Gelar Khatam QubraAtasi Lonjakan Wisatawan, Satlantas Polres Siapkan Rekayasa Lalulintas

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Sukabumi AKP Bagus Yudo Setiawan menambahkan. Kebijakan satu arah dan buka tutup diberlakukan jika terjadi kepadatan atau penumpukan kendaraan di salah satu titik. “CCTV menjadi salah satu patokan kami untuk mengendalikan arus mudik dan pariwisata, melalui CCTV ini. Kami dengan cepat dapat mendorong personil bergegas ke lapangan, dan bertindak dengan cepat mengatasi kemacetan,” paparnya.

BACA JUGA : Atasi Lonjakan Wisatawan, Satlantas Polres Siapkan Rekayasa Lalulintas

Selain itu, masyarakat bisa mengatahui kondisi arus lalu lintas terkini melalui instagram satlantas polresukabumi atau YouTube satlantas polressukabumi dan atau kanal Facebook kami tv diskominfo Kabupaten Sukabumi. (mg1).

0 Komentar