SUKABUMI – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah (Dispusipda) Kota Sukabumi terus menggerakkan dan meningkatkan literasi masyarakat. Bahkan pada pertengahan November lalu, unit mobil perpustakaan keliling masuk ke lembaga pendidikan dan lembaga lainnya.
“Kami juga telah membuka kembali layanan perpustakaan pada hari Sabtu dan Minggu yang sebelumnya sempat tutup. Pada intinya kami jajaran Dispusipda akan meningkatkan dan menggerakan kembali minat membaca masyarakat,” kata Kepala Dispusipda Kota Sukabumi Andri Setiawan didampingi Kabid PPGM Adas Nur Alamsyah kepada wartawan, belum lama ini.
Tahun ini Andri menargetkan peningkatan literasi akan difokuskan pada posyandu-posyandu yang ada di Kota Sukabumi. Upayanya dilakukan bekerja sama Dinas P2KBP3A, kelurahan, kecamatan, dan PKK.
Baca Juga:Awali Tahun dengan Kegiatan Donor DarahRetribusi Parkir Lebihi Target, Petugas Juru Parkir jadi Garda Terdepan
“Saat jam posyandu buka kami hadir memberikan layanan baca buku, baik kepada ibu-ibu hamil maupun anak-anak balita untuk meningkatkan minat baca mereka,”terangnya.
Motor perpustakaan keliling akan bekerja mendatangi posyandu-posyandu ke wilayah. Andri optimistis ketika para ibu aktif membaca buku, maka akan diikuti anak mereka.
“Kita siapkan buku-buku kesehatan atau buku resep masakan. Sedangkan buat anak-anak buku yang bergambar atau buku cerita,”ujar Andri.
Sedangkan layanan buka perpustakaan di hari Sabtu dan Minggu lebih kepada layanan perpustakaan untuk keluarga. Di antaranya membuka permainan anak agar menarik dan betah saat berkunjung ke perpustakaan.
Andri menyebut pencapaian target literasi selama 2021 sebesar 58 persen dan 2022 sebesar 58,40 persen. Sedangkan tahun ini ditarget sebesar 60 persen.
“Insya Allah target bisa tercapai pada tahun ini dengan menambah cakupan wilayah literasi ke posyandu-posyandu,” pungkasnya. (ist/plt)