PALABUHANRATU, SUKABUMIEKSPRES – Jelang Operasi Ketupat Lodaya, Sebanyak 45 kendaraan bermotor roda empat dan 75 unit roda dua yang merupakan kendaraan dinas Polres Sukabumi dan jajaran Polsek diperiksa kelayakannya oleh tim yang dipimpin Wakapolres Sukabumi Kompol Septa Firmansyah di Mapolres Sukabumi Palabuhanratu, Rabu (5/04).
Pemeriksaan ini dalam rangka mengecek kesiapan kendaraan untuk digunakan pada Operasi Ketupat Lodaya yang tidak lama lagi akan dilaksanakan Polres Sukabumi.
Kapolres Sukabumi AKBP Maruly Pardede melalui Kasi Humasnya Iptu Aah Saepul Rohman mengatakan, pemeriksaan Randis dilakukan guna mengecek apakah kendaraan Bermotor anggotanya dirawat secara berkala dan layak digunakan sebagai alat pendukung utama dalam pelaksanaan operasi pengamanan Mudik hari Raya Idhul Fitri tahun ini.
Baca Juga:Edukasi Hukum Melalui Jaksa Masuk SekolahBPBD Data Warga yang Tinggal di Daerah Rawan Bencana
“Pengecekan meliputi kondisi kendaraan dan alat pendukungnya sampai dengan kondisi kebersihan,” terang Aah kepada awak media sisela-sela kegiatan.
Menurut Aah, pada umumnya kendaraan dalam kondisi baik, walau demikianlah masih ditemukan beberapa kendaraan yang belum diservis dan dalam kondisi kurang beresih.
“Secara umum kondisi Randis semua siap untuk digunakan dalam operasi pengamanan lebaran nanti, sedangkan yang belum diservis, setelah kegiatan ini langsung diperintahkan masuk bengkel. Karena biaya perawatannya telah disiapkan oleh negara,” ujar Aah.
Sementara itu Wakapolres Sukabumi Kompol Septa Firmansyah meminta kepada semua jajaran, agar semua kendaraan ready semua dan siap melayani masyarakat.
“Jangan sampai ada kendaraan dinas pas digunakan melayani masyarakat malah mogok itu dapat mengurangi kepercayaan masyarakat kepada Polres Sukabumi,” tegasnya. (MG3)