Olahan Putih Telur yang Mudah dan Praktis

Olahan putih telur tentunya jarang sekali kita temui dan kita masak, apa lagi dimusim membuat kue kering banyak sisa putih telur yang hanya di goreng saja bosan bukan?
Sumber : Pixabay
0 Komentar

 SUKABUMI EKSPRES – Olahan putih telur tentunya jarang sekali kita temui dan kita masak, apa lagi dimusim membuat kue kering banyak sisa putih telur yang hanya di goreng saja bosan bukan?

Putih telur juga bisa di kreasikan menjadi beberapa menu makanan yang mengunggah selera, bahkan dimusim menjelang lebaran ini tentunya putih telur bisa di olah kembali menjadi kue kering maupun bolu lho. Olahan putih telur ini tentunya cocok untuk yang sedang menjalankan diet. Nah tunggu apa lagi? Yuk, langsung simak 3 resep olahan putih telur yang telah sukabumi.jabarekspres rangkum dari berbagai sumber.

  1. Brownies Putih Telur

Selain menggunakan kuning telur brownies juga bisa menggunakan putih telur. Sayangkan bila putih telur terbuang begitu saja, lebih baik olah kembali menjadi sebuah brownies berikut bahan dan cara pembuatannya.

Bahan-bahan:

250 gr Putih telur

125 gr Gula pasir

8 gr SP

92 gr Tepung protein sedang

1/3 sdt Baking powder

¼ sdt vanilla susu

67 gr Dark chocolate

83 gr Minyak

Keju atau meses secukupnya

Baca Juga:Bosan Sirup Terus? 3 Olahan Minuman Segar Disajikan Saat LebaranRayakan Debut Anniversary ke 11, Lagu EXO Ini Wajib Masuk Playlist Kamu

Langkah Pembuatan:

  1. Lelehkan Dark chocolate dengan cara di tim, lalu tuang minyak, aduk rata coklat dan minyak, setelah itu sisihkan
  2. Mixer putih telur dengan kecepatan tinggi, saat sudah berbusa masukan gula dalam 3 tahap, lalu masukan SP, mixer kembali hingga texture mengembang dan kental tak berbekas.
  3. Campurkan bahan kering kemudian ayak setelah itu mixer dengan kecepatan rendah
  4. Tuang sedikit adonan ke lelehan dark chocolate, aduk rata
  5. Tuang adonan yang sudah disatukan kedalam loyang yang sudah diolesi minyak
  6. Kukus selama 40 menit dengan api kecil
  7. Setelah matang dinginkan dulu brownies, setelah dingin keluarkan dari loyang
  8. Olesi brownies dengai selai coklat secara tipis lalu taburkan keju atau meses. Brownies pun siap di santap.
  1. Pempek Putih Telur

Waw ternyata selama ini putih telur bisa dikreasikan menjadi pempek, pempek yang biasa berbahan dasar ikan kini bisa berganti menjadi putih telur. berikut bahan dan cara pembuatannya.

0 Komentar