SUKABUMI, SUKABUMI EKSPRES – Bencana 42 Kali, Kurun tiga bulan atau terhitung Januari-Maret 2023, di Kota Sukabumi terjadi 42 kali bencana. Dari berbagai bencana itu, sebanyak 46 jiwa terdampak dan dua orang mengalami luka ringan.
Kasi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kota Sukabumi, Zulkarnain Barhami, mengatakan memasuki awal tahun ini bencana di Kota Sukabumi masih didominasi tanah longsor, cuaca ekstrem, dan kebakaran permukiman.
Tanah longsor misalnya, terjadi sebanyak 16 kali, cuaca ekstrem 12 kali, dan kebakaran permukiman sebanyak 6 kali. Sisanya banjir sebanyak 5 kali dan angin topan atau puting beliung sebanyak 3 kali.
Baca Juga:Paman Cabuli Keponakan Divonis 18 Tahun PenjaraPeringatan Paskah Berjalan Kondusif
“Semua data itu tercatat pada aplikasi SiEdan atau Sistem Elektronik Data Bencana,” kata Zulkarnain, kemarin (9/4).
Dari 42 kali bencana, nilai kerugian materil ditaksir mencapai lebih kurang Rp2,1 miliar. Sedangkan selama Maret, terjadi 25 kali bencana.
Rinciannya tanah longsor sebanyak 11 kali, cuaca ekstrem 8 kali, kebakaran pemukiman 2 kali, dan banjir 4 kali. Dalam kejadian itu juga terdapat 16 korban jiwa terdampak dan 31 unit bangunan ikut terdampak.
“Tidak ada korban jiwa,” pungkasnya.
 Nuria Ariawan