Sukabumi Ekspres – Pesepakbola abroad Indonesia, Marselino Ferdinan, bersyukur dan bahagia setelah membukukan gol resmi pertamanya untuk KMSK Deinze. Torehan ini dibuatnya pada laga Deinze melawan Excelsior Virton, Sabtu (22/4) malam WIB.
KMSK Deinze kontra Virton tersaji dalam pertandingan babak playoff degradasi Challenger Pro League. Berlangsung di Stadion Burgemeester van de Wielestadion Deinze, Marselino cs menang via skor 3-1 atas Virton.
Deinze memimpin 2-0 terlebih dahulu di babak pertama berkat sumbangan gol Alessio Staelens (6) dan Jannes Vansteenkiste (26). Pada babak kedua di mana Marselino Ferdinan masuk lapangan, Excelsior Virton mampu menipiskan ketertinggalan.
Baca Juga:Prediksi Line-up MU vs Brighton Semifinal FA Cup: Setan Merah Krisis Pemain5 Kuliner Legendaris Subang Ini Wajib Kalian Coba
Eksekusi penalti dari Souleymane Anne di menit 55 membuat skor menjadi 2-1. Akan tetapi KMSK Deinze kemudian kembali menjauh dengan gol Marselino pada menit 77.
Baca juga: Soal Kemungkinan Timnas Indonesia vs Argentina, STY: Jangan Cuma Wacana
Mantan pemain Persebaya Surabaya itu lolos dari perangkap offside ketika menerima operan Gaetan Hendrik. Marselino lalu menggiring bola sampai kotak penalti dan melepaskan tendangan yang menembus gawang lewat sela-sela kaki kiper Virton.
Tidak ada tambahan gol tercipta sampai wasit meniup peluit tanda berakhirnya laga. Alhasil, anak asuh Marc Grosjean menutup laga dengan kemenangan skor 3-1.
Berhasil mencetak gol debut laga resmi bersama Deinze, Marselino Ferdinan pun mengutarakan perasaannya pasca pertandingan. Ia menyambutnya dengan penuh syukur serta berterimakasih kepada seluruh pihak klub.
“Saya merasa baik. Saya sangat bersyukur. Saya sangat berterima kasih kepada tim saya dan tentunya kepada pelatih untuk membantu saya sampai sekarang,” kata pemain langganan timnas Indonesia itu dikutip dari Twitter @Playsia TV, Minggu (23/4).
Bisa dibilang Marselino tidak butuh waktu lama untuk membuktikan kualitasnya dengan menyumbang gol perdananya di pertandingan resmi Deinze. Sejauh ini dirinya sudah empat kali memperkuat tim berbaju berwarna jingga itu.
Baca juga: Garuda Muda Susul Jejak Vietnam
Gelandang berusia 18 tahun tersebut juga pernah mencetak gol pertamanya untuk KMSK Deinze saat melawan KV Oostende akhir Maret lalu. Namun ini adalah pertandingan uji coba bukan pertandingan resmi.