SUKABUMI,SUKABUMIEKSPRES – Polres Sukabumi jalin kerjasama dengan Rumah Sakit Primaya Kota Sukabumi, dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada anggotanya.
Guna memberikan gambaran tentang pelayanan dan fasilitas kesehatan yang bisa dimamfaatkan oleh anggota Polres Sukabumi, maka pihak Rumah Sakit Primaya melaksanakan sosialisasi dipimpin langsung Direkturnya dr. Lisabeth Mariane Br. Siahaan di Mapolres Sukabumi Jalan Jajawai Desa Citepus Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, Jumat (19/05/23).
BACA JUGA: Kapolres Kunjungi Pantai Palanca yang Viral dengan Tumpukan Sampah
Baca Juga:“Gamis Cetini” Program Inovasi Pencegahan StuntingKapolres Kunjungi Pantai Palanca yang Viral dengan Tumpukan Sampah
“ Saya mengucapkan terimakasih kepada Bapak Kapolres Sukabumi yang telah memberikan tempat dan waktu kepada kami untuk mensosialisasikan tentang pelayanan dan fasilitas yang ada pada rumah sakit kami,” Ujarnya
Sementara Kapolres Sukabumi Akbp Maruly Pardede pada kesempatan tersebut mengatakan, ia berusaha memberikan pelayanan keehatan yang terbaik kepada anggoatanya dengan meminta Kasi Dokkes Polres Sukabumi guna bisa menjalin kerjasamanya dengan pihak Rumah Sakit Primaya Kota Sukabumi.
“ Mungkin nantinya saya harap, apabila ada anggota Polres Sukabumi yang mengalami sakit bisa mendapat perawatan medis di rumah sakit Primaya, apabila rumah sakit rujukan Polres Sukabumi selama ini mengalami keterbatasan alat medis,” Ungkap Maruly.
BACA JUGA: Kapolres Silaturahmi dengan Kalangan Jurnalis
Acara sosialisasi, diawali dengan olahraga bersama yang diikuti oleh seluruh anggota Polres Sukabumi Ketua Bhayangkari Ny. Monica Maruly Pardede dan pengurus Bhayangkari Cabang Cukabumi.