PWRI Kota Sukabumi Peringati HUT ke-61

PWRI Kota Sukabumi Peringati HUT ke-61
0 Komentar

SUKABUMIEKSPRES – HUT Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) ke-61 tingkat Kota Sukabumi diperingati di Gedung Juang 45 Kota Sukabumi, kemarin (24/7).

Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi yang hadir pada kesempatan itu menekankan PWRI dapat berkontribusi pada jalannya pembangunan.

“Dari sisi sejarah, awalnya wadah para pensiunan adalah Persatuan Pensiunan Republik Indonesia (PPRI) dan kini berubah nama menjadi Persatuan Wredatama Republik Indonesia PWRI,” ujar Fahmi dalam sambutannya.

Baca Juga:Loyalis Anies Tertawakan Strategi Ganjar Pranowo Raih Suara di Jawa TimurAnak Buah Prabowo Berharap Jangan Sampai 2024 Terjadi Polarisasi Lagi

Fahmi juga menerangkan makna kalimat Tata Tenteram Karta Raharja pada logo PWRI bermakna bagaimana keluarga besar Persatuan Wredatama Republik Indonesia PWRI harus menciptakan kedamaian, ketenteraman, dan keindahan karena orangtua yang utama yang menenangkan dan jadi problem solver.

Sehingga, kata Fahmi, mari bersama-sama menguatkan kebersamaan dan mendukung kepemimpinan PWRI.

Pemkot memohon maaf apabila dalam perjalanan belum sesuai harapan. Tetapi semangatnya, pemda ingin keterlibatan aktif keluarga besar PWRI memberikan kontribusi positif pada kota.

“Di pemda para ASN yang akan pensiun dilepas secara resmi di Balai Kota Sukabumi dan PWRI diberikan kesempatan hadir menyosialisasikan organisasi,” ungkap Fahmi.

Fahmi menerangkan, pembangunan saat ini sifatnya ramah lansia. Misalnya trotoar diturunkan untuk lansia dan disediakan ruang terbuka publik. Upaya ini agar indeks kebahagiaan warga meningkat.

Ketua PWRI Kota Sukabumi Totong Suparman mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Sukabumi khususnya Wali Kota Sukabumi yang memperhatikan para pensiunan.

Istimewanya peringatan HUT PWRI ini pun digelar tepat pada tanggal lahirnya PWRI. (rls)

0 Komentar