SUKABUMIEKSPRES – Kota Sukabumi meraih tujuh medali pada ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) yang dilaksanakan pada 1–3 Agustus 2023. Meski hasil pada 02SN kali ini tidak sesuai target, tetapi setidaknya setiap atlet telah berusaha maksimal dan capaian ini tidak terlalu melenceng jauh dari target yang dicanangkan.
“Kalau berbicara target, sebetulnya kita menargetkan di posisi lima besar. Tapi belum bisa tercapai. Alhamdulillah tidak terlalu jauh. Kita masuk di tujuh besar,” kata Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Sukabumi, Roni Abdulrahman, kemarin (9/8).
Raihan medali terdiri dari satu medali emas, dua medali perak, dan empat medali perunggu. Roni menerangkan bahwa saat ini salah satu kendala yang masih dialami adalah pembinaan atlet yang belum terpadu dan dilakukan oleh masing–masing sekolah.
Baca Juga:Seluruh RW di Citamiang Tuntaskan P2RWWarga Desa Padaasih Terdampak Kemarau
Disdikbud berharap di masa yang akan datang mampu menyelenggarakan training center bagi atlet yang akan diberangkatkan ke 02SN tingkat provinsi.
“O2SN ini masih banyak mengandalkan pembinaan di sekolah masing–masing. Insya Allah ke depan kita akan melakukan pembinaan yang langsung di bawah Disdikbud. Mungkin pasca-02SN tingkat kota akan kita lakukan training center,” ujarnya.
Dua orang atlet yang berprestasi pada 02SN adalah siswa SDN Dewi Sartika CBM Ratu Anindya dan Ali Murtadha. Mereka meraih medali pada cabang olahraga atletik.
Guru Pembina, Ade Rachmat, menjelaskan kedua muridnya tersebut meraih medali perak dan perunggu pada O2SN.
Menurutnya hal ini merupakan hasil dari persiapan yang dilakukan sejak jauh–jauh hari.
“Prosesnya memerlukan yang cukup lama. Alhamdulillah mereka rajin berlatih bersama saya dan rekan guru olahraga yang lain,” pungkasnya. (ist/portal.sukabumikota.go.id)