SUKABUMIEKSPRES– Dinas Sosial Kota Sukabumi Bersama para relawan seperti TKSK, Tagana, dan PMI melakukan penjangkauan terhadap anak punk dibeberapa lokasi.
BACA JUGA: Dinas Sosial Merujuk Pasien PDM ke Fasilitas Kesehatan
Adapun lokasi penjangkauan tersebut diantaranya adalah Taman Bahagia, sekitar Capitol, Degung dan Lapang Merdeka. Berdasarkan unggahan media sosialnya, Dinas Sosial menyampaikan bahwa terdata puluhan anak punk dalam kegiatan tersebut, yang kebanyakan berasal dari luar kota seperti Cianjur dan Bogor.
Selain itu, para anak punk yang dijangkau pun bersikap kooperatif, sehingga kegiatan bisa berjalan lancar.
BACA JUGA: Dinas Sosial Kota Sukabumi Peringati HUT PSM ke-48
Baca Juga:Dinas Sosial Merujuk Pasien PDM ke Fasilitas KesehatanKasus Perselingkuhan Kades Asal Lebak Masuk Tahap Penyidikan
Adapun kepada mereka, Dinas Sosial menawarkan beberapa pilihan pelatihan keterampilan seperti kewirausahaan, perdagangan dan peternakan, dengan harapan mereka mendapatkan penghidupan lebih baik di masa depan.
(Portal.sukabumikota.go.id)