Bagikan Brosur Ajak Pengendara Tertib Lalu Lintas

Bagikan Brosur Ajak Pengendara Tertib Lalu Lintas
0 Komentar

SUKABUMIEKSPRES – Satuan Tugas (Satgas) Operasi Zebra Lodaya Polres Sukabumi Kota membagikan ratusan brosur, stiker, dan spanduk. Materinya mengajak agar masyarakat, terutama para pengendara, mematuhi peraturan tertib lalu lintas.

Kepala Pusat Pengendali Operasi Zebra Lodaya Polres Sukabumi Kota, AKP Eryda Kusumah, mengatakan kegiatan tersebut merupakan upaya preemtif sekaligus bentuk edukasi bagi masyarakat.

“Ini adalah upaya preemtif sekaligus bentuk edukasi yang lakukan di tengah Operasi Zebra Lodaya 2023,” ujar Eryda kepada wartawan, kemarin (11/9).

Baca Juga:Mendorong Keberlanjutan Sektor Kesehatan Berbasis WilayahKuatkan Permodalan Pelaku UMKM

Saat ini petugas sudah membagikan sebanyak 300 lembar brosur dan stiker serta memasang 15 buah spanduk imbauan Kamseltibcarlantas di beberapa lokasi strategis yang mudah ditemui para pengguna jalan.

“Tentunya kami berharap, brosur maupun stiker serta spanduk ini bisa menjadi pengingat bagi para pengguna jalan untuk selalu patuh terhadap peraturan lalu lintas sehingga dapat mengurangi angka kecelakaan maupun fatalitas kecelakaan,” ungkapnya.

Eryda menerangkan, kegiatan ini menjadi salah satu langkah nyata dari Satgas Operasi Zebra Lodaya Polres Sukabumi Kota dalam membangun kesadaran dan ketaatan masyarakat terhadap peraturan lalu lintas.

“Kami berharap melalui pendistribusian brosur, stiker, dan spanduk ini masyarakat dapat lebih memahami pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas. Dengan kesadaran dan ketaatan yang tinggi, bisa menciptakan lingkungan berlalu lintas yang aman dan nyaman bagi semua pengguna jalan,” terangnya.

Satgas Operasi Zebra Lodaya Polres Sukabumi Kota siap terus melakukan langkah edukasi dan sosialisasi guna menciptakan budaya tertib berlalu lintas di wilayah Sukabumi Kota.

“Semoga kegiatan ini dapat memberikan dampak positif dan mengurangi angka kecelakaan lalu lintas,” pungkasnya. (mg4)

0 Komentar