Pj Wali Kota Sukabumi Pantau Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata Lodaya

Pj Wali Kota Sukabumi Pantau Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata Lodaya
0 Komentar

Polres Sukot Kerahkan 450 Personel Amankan Pemilu

SUKABUMI EKSPRESPolres Sukabumi Kota mengerahkan sebanyak 450 personel amankan Pemilu 2024. Para personel mulai bertugas sejak dimulainya tahapan hingga prosesi pelantikan nanti.

“Kita akan mengamankan dan menjamin kepada warga bahwa TNI, Polri, dan stakeholders terkait bersama pemerintah siap mengamankan Pemilu 2024,” kata Kapolres Sukabumi Kota AKBP Ari Setyawan Wibowo usai Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata Lodaya di Lapang Makodim 0607/Kota Sukabumi, kemarin (17/10).

Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Brata Lodaya hari ini bukan sekadar seremoni, melainkan sebuah pernyataan kuat akan kolaborasi antara Forkopimda, penyelenggara dan pengawas Pemilu, serta unsur masyarakat.

Baca Juga:Baru Divonis Bebas, Eh Dibui LagiHari Ini MK Putuskan Usia Capres – Cawapres, Sikap KPU Dinilai Inkonsistensi

Semangat kesatuan ini diharapkan dapat menciptakan atmosfer damai dan aman selama penyelenggaraan Pemilihan Umum 2024 dan mengukuhkan tekad bersama untuk mewujudkan demokrasi yang berkualitas di Kota Sukabumi.

Penjabat Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji, menegaskan pihaknya telah membangun koordinasi lintas sektoral dengan Polres Sukabumi Kota, Kodim 0607, dan unsur lainnya. Apel gelar pasukan menjadi bagian integral dari serangkaian kegiatan pengamanan Pemilu.

“Saya menjadi Penjabat Wali Kota Sukabumi, salah satunya ditugaskan untuk menjaga kondusivitas selama penyelenggaraan Pemilu 2024. Makanya, hari ini kita menggelar apel pasukan pengamanan,” ujar Kusmana. (rls)

0 Komentar