Pengurus Basmici merupakan masyarakat Cikondang yang berjumlah sebanyak 12 orang. Selama ini Basmici melakukan kerjasama dengan lapisan masyarakat mulai dari ketua RT, RW, tokoh pemuda, dan kader posyandu. Mereka mengelola dan memilah sampah yang memiliki nilai ekonomi.
“Kerja sama yang kami lakukan dengan nasabah melalui peran ketua RT, RW, maupun kader posyandu tertuang dalam surat kerja sama untuk pembuatan Unit Basmici. Nantinya mereka harus bisa memegang amanah dari masyarakat setempat dalam mengelola keuangan,” pungkasnya. (ist)