SUKABUMI EKSPRES– Pemerintah Kota Sukabumi segera melakukan operasi pasar beras. Langkah itu dilakukan mengingat saat ini harga beras terus melambung
“Dalam waktu dekat kita akan melakukan OP (operasi pasar) mengingat harga beras masih tinggi. Terutama harga beras premium,” ujar Penjabat (Pj) Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji kepada wartawan, Kamis (22/2).
Kusmana menjelaskan setiap satu pekan sekali selalu melaporkan perkembangan harga komoditas dan inflasi kepada pemerinntah pusat melalui zoom meeting.
Baca Juga:Jajaran BNNK Sukabumi Donorkan DarahPelaku UMK Dilatih Hasilkan Produk Ber-SNI
Kusmana berharap, pada pelaksanaan operasi pasar nanti bisa berjalan aman dan lancar, tidak seperti daerah lain yang membludak.
“Yang jelas rencana OP dan pasar murah nanti akan menyesuaikan dengan kebutuhan masyarakat,” ungkapnya.
Sedangkan untuk stok beras hingga saat ini relatif masih cukup aman. Kepastian itu setelah ia terus berkoordinasi dengan pihak Bulog.
“Untuk beberapa bulan ke depan stok masih cukup aman,” pungkasnya.
Data Dinas Koperasi Usaha Mikro Perindustrian dan Perdagangan (Diskumindag) setempat, harga beras Ciherang Cianjur I Rp16 ribu per kg, Ciherang II Rp15.800 per kg, Ciherang Sukabumi Rp16 ribu per kg, beras premium kelas I Rp16 ribu per kg, medium lokal terendah Rp14 ribu per kg, dan medium Bulog Rp10.900 per kg. (mg4)