SUKABUMIEKSPRES – Kali ini ada berita menghebohkan media sosial, pasalnya ada kabar datang dari Gong Myung menjalin hubungan asmara dengan Kim Doyeon Weki Meki.
Agensi menyebutkan bahwa Doyeon sering pergi dari dorn tempat tinggalnya untuk berkencan dengan Gong Myung.
“Kami melihat bahwa kepergian Doyeon baru-baru ini dari asrama Weki Meki telah membuat hubungan keduanya semakin dekat,” jelas orang dalam tersebut.
Baca Juga:Inilah Manfaat Puasa untuk Tubuh Semakin Sehat9 Kegiatan saat Bulan Suci Ramadhan yang Akan Menambahkan Pahala
Setelah sebelumnya sempat membungkam, agensi yang menaungi Gong Myung yaitu Saram Entertaiment akhirnya buka suara.
Perwakilan dari Saram Entertainment menegaskan bahwa Gong Myung tidak memiliki hubungan asmara apapun dengan Doyeon Weki Meki.
Pihak Saram menjelaskan bahwa kedekatan Gong Myung dan Kim Doyeon terjadi karena keduanya sempat berada dalam satu agensi yang sama di masa lalu.
“Rumor hubungan Gong Myung dan Doyeon tidaklah benar. Mereka adalah teman dekat sejak mereka berada di agensi yang sama di masa lalu,” tegas Saram Entertainment.
Diketahui, Keduanya berada dalam satu agensi yang sama di awal karier mereka yaitu Fantagio, kala itu, Gong Myung menjadi aktor dan Doyeon adalah personel dari idol group I.O.I.
Keduanya bahkan pernah tampil dalam sebuah drama yang sama yakni Meloga Constitution yang tayang di JTBC tahun 2019 silam. Kala itu, Gong Myung menjadi pemeran utama dan Doyeon adalah penampil spesial.