Sinkronisasi Program Pusat dan Daerah

IST
Penjabat (Pj) Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji memimpin rakor sinkronisasi.
0 Komentar

SUKABUMI EKSPRES– Rapat Koordinasi (rakor) pimpinan SKPD diharapkan dapat menghasilkan sinkronisasi yang lebih baik antara program pusat dan daerah di Kota Sukabumi.

Dengan sinkronisasi yang baik, diharapkan pembangunan daerah dapat berjalan lebih efektif dan efisien, serta memberikan manfaat yang maksimal bagi masyarakat.

Kegiatan digelar di Oproom Setda Kota Sukabumi, Senin (13/5).

Tujuannya untuk membahas sinkronisasi program pusat dan daerah. Rakor dipimpin Penjabat (Pj) Wali Kota Sukabumi Kusmana Hartadji dan diikuti Sekretaris Daerah Dida Sembada, serta para kepala SKPD.

Kusmana menyambut baik arahan Presiden Jokowi dan Mendagri Tito Karnavian.

Baca Juga:Bappeda Agendakan Gelar Pameran Pembangunan EkonomiGanjar: Perlu ada Ruang "Check and Balances" di Pemerintahan

Ia berharap mekanisme program dapat diselaraskan dan Kota Sukabumi mampu mengakomodir program pusat dan daerah.

Dia juga menekankan pentingnya fokus pada skala prioritas dalam program daerah, serta orientasi program pada hasil. Ia memastikan bahwa anggaran diprioritaskan pada basis kinerja.

Kusmana juga mendorong agar Musrenbang ke depan fokus pada penyusunan perencanaan yang matang, dan tidak sekadar formalitas.

Ia juga berharap agar dilakukan kajian dalam upaya pemisahan dinas pendapatan dan keuangan daerah agar lebih fokus serta peningkatan kajian Rencana Tata Ruang dan Wilayah (RTRW) untuk peningkatan PAD. (ist)

0 Komentar